Mengulik Wisata Sawah Lungguh atau WSL di Kecamatan Pudak, Rekomendasi Wisata Terbaru di Kabupaten Ponorogo

- 25 Juni 2023, 11:50 WIB
Mengulik Wisata Sawah Lungguh atau WSL di Kecamatan Pudak, Rekomendasi Wisata Terbaru di Kabupaten Ponorogo
Mengulik Wisata Sawah Lungguh atau WSL di Kecamatan Pudak, Rekomendasi Wisata Terbaru di Kabupaten Ponorogo /Instagram @wisatasawahlungguh/

TRENGGALEKPEDIA.COM – Jika kalian mencari destinasi wisata terbaru di Kabupaten Ponorogo, maka wisata Sawah Lungguh bisa menjadi rekomendasi.

Destinasi yang berada di Desa Bareng, Kecamatan Pudak, Ponorogo ini berjarak 23 KM dari pusat kota atau sekitar 40 menit perjalanan.

Wisata Sawah Lungguh menyajikan pemandangan dengan hamparan sawah yang alamai dan pegunungan yang sangat memanjakan mata.

Banyak keindahan yang akan kalian dapatkan jika datang ke wisata terbaru di Ponorogo.

Bagi kalian yang suka menikmati momen matahari tenggelam atau sunset, maka WSL ini sangatlah cocok.

Tempat ini juga terus melakukan pembenahan pengembangan untuk membuat nyaman para wisatawan.

Menurut data yang diperoleh oleh tim Trenggakepedia, WSL ini akan dibangun arena outbond, kolam pemancingan, dan stand kuliner ndeso khas.

Waktu operasional:

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah