Kebun Teh Njamus Ngawi, Tempat Wisata dengan Panorama Alam Menakjubkan, Ini Alamat, Harga Tiket, Fasilitas

- 24 April 2024, 20:00 WIB
Kebun Teh Jamus/Instagram/@Iki.ngawi
Kebun Teh Jamus/Instagram/@Iki.ngawi /

TrenggalekPedia – Kebun Teh Njamus adalah salah satu tempat wisata hits yang ada di Ngawi. Destinasi wisata tersebut menawarkan pemandangan alam yang sungguh menakjubkan dan elok.

Di sini para pengunjung bisa menikmati panorama hambaran kebun teh yang hijau serta sangatlah indah. Udara sejuk khas pegunungan juga akan membuat kalian betah untuk berlama-lama menghabiskan waktu di tempat wisata tersebut.

Kebun Teh Njamus ini bisa menjadi salah satu rekomendasi tempat piknik dan rekreasi dengan keluarga, sahabat dekat maupun pasangan kalian untuk menghabiskan waktu liburan bersama.

Objek wisata tersebut terletak di sebelah utara lereng Gunung Lawu, dengan ketinggian area kurang lebih 800 sampai 1.200 mdpl. Kebun Teh Njamus ini memiliki nuansa yang tropis, hijau, sejuk dan sangatlah indah.

Baca Juga: Telaga Sarangan, Tempat Wisata Indah dan Hits yang Ada di Magetan, Ini Harga Tiket dan Alamat

Selain itu, di sini para pengunjung bisa menemukan berbagai spot-spot foto yang sangat menarik, di mana bisa dimanfaatkan untuk berswafoto riang. Destinasi wisata alam ini bisa menjadi tempat liburan untuk merileksasi pikiran setelah menjalani aktivitas padat.

Alamat Kebun Teh Njamus

Kebun Teh Njamus ini memiliki alamat di Desa Girikerto, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur. Lokasi dari objek wisata tersebut berjarak kurang lebih 42 Km dari Alun-Alun Ngawi, dengan waktu tempuh yang diperlukan sekitar 1 jam 15 menit berkendaraan.

Akses rute yang dimiliki oleh tempat wisata murah ini sudah cukup baik, di mana bisa dilalui dengan kendaraan pribadi kalian seperti roda dua (motor) ataupun roda empat (mobil).

Harga Tiket Kebun Teh Njamus

Harga tiket yang ditawarkan oleh objek wisata ini sangatlah terjangkau, sehingga tidak akan membuat kantong dompet kalian menjadi jebol.

Baca Juga: Air Terjun Lider, Tempat Wisata Mempesona dan Murah di Banyuwangi, Ini Alamat hingga Harga Tiket

Menurut berbagai sumber yang telah kami temukan, Kebun Teh Njamus mematok harga tiket masuk senilai Rp15 ribu per orang, dengan biaya tarif parkir kendaraan motor Rp2 ribu sedangkan mobil senilai Rp5 ribu.

Namun perlu digaris bawahi, informasi harga tiket tersebut bisa saja sewaktu-waktu berubah tergantung kebijakan pengelola kawasan wisata tersebut.

Fasilitas Kebun Teh Njamus

Beragam fasilitas juga bisa kalian temui di Kebun Teh Njamus ini, di mana fasilitas yang ditawarkan terbilang cukup lengkap. Beberapa fasilitas yang tersedia di objek wisata alam ini antara lain yaitu tempat parkir, pusat informasi, mushola, toilet, area bersantai, gazebo, flying fox, berbagai spot-spot foto yang instagramable, dan masih banyak lagi lainnya.

Jadi jangan ragu lagi untuk menjadikan Kebun Teh Njamus sebagai kawasan wisata yang patut dikunjungi ketika tengah berada di Ngawi.***

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah