Giat Ramadhan! Yuk Jalani Ramadhan 2023 dengan Program Ibadah 5 Sukses Ini

- 1 April 2023, 17:23 WIB
Giat Ramadhan! Yuk Jalani Ramadhan 2023 dengan Program Ibadah 5 Sukses Ini
Giat Ramadhan! Yuk Jalani Ramadhan 2023 dengan Program Ibadah 5 Sukses Ini /outsideclick/pixabay

"Barang siapa yang melakukan qiyam pada malam Lailatul Qadar karena iman dan pengharapan pahala, maka dosa dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni." (HR. Bukhari).

Baca Juga: Ngabuburit di Kediri! Inilah 5 Tempat yang cocok Untuk Menunggu Waktu Berbuka Puasa di Kediri

Kelima, Sukses Zakat Fitrah:

Sudah menjadi kewajiban kita sebagai umat Islam untuk membayar zakat fitrah sebelum mengakhiri Ramadhan. Karena semua amalan di bulan Ramadan ini akan sia-sia (tidak sampai kepada Allah) jika zakat fitrahnya tidak tertunaikan atau terlambat ditunaikan. Di dalam suatu riwayat dari Abdullah bin Umar, dia berkata: “Rasulullah memerintahkan kepada kami untuk menyerahkan zakat fitrah sebelum orang melaksanakan sholat Idul Fitri, dan Rasulullah mewajibkan zakat sebanyak satu so' gandum atau kurma atau keju kepada laki-laki, wanita, anak kecil, orang tua, orang merdeka atau hamba sahaya dari orang-orang Islam.” (HR. Abu Dawud).

Kewajiban membayar zakat fitrah telah berlaku untuk setiap orang islam, baik bagi bayi yang baru lahir hingga orang tua dan bagi yang miskin maupun yang kaya. Dan ketika saudara kita kesulitan untuk membayar zakat fitrah, maka kita turut membantunya agar dapat memenuhi kewajibannya membayar zakat fitrah dan dapat merayakan hari raya ldul Fitri.

Dengan sukses menunaikan zakat fitrah, selain memenuhi kewajiban kita sesudah puasa Ramadhan sekaligus membantu hamba Allah yang memerlukan.

Allah menciptakan manusia hidup di dunia ini itu untuk beribadah. Mengerjakan ibadah itu terkadang mudah untuk dilakukan asal ada kemauan dan kesadaran untuk menjalankan kewajiban.

Akan tetapi ada satu hal yang harus kita perhatikan dalam beribadah kepada Allah. Sebab jika tidak memperhatikan ini, ibadah yang susah payah kita lakukan ternyata ditolak oleh Allah, yaitu menjaga niat beribadah.

Baca Juga: Tarif Tol Surabaya-Madiun 2023 Lengkap Semua Jenis Kendaraan

Dalam melakukan ibadah rawan disusupi syaiton dengan sifat riya', pamer, ingin dipuji, ingin dikatakan hebat, ahli ibadah dan lain sebagainya. Dikarenakan sifat-sifat tersebut dapat merusak amal ibadah yang dikerjakan, maka seluruh ibadah kita sekecil apapun jangan disisipi riya, pamer, ingin dipuji, ingin dikatakan hebat, ahli ibadah dan sebagainya, karena itu akan merusak amal ibadah kita. Jadi semua yg telah dikerjakan, supaya bisa di niati karena Allah. Karena ibadah itu tidak akan di terima oleh Allah, jika seseorang itu niatnya bukan mencari ridho Allah.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x