Rekomendasi Makanan Murah Meriah Khas Trenggalek, Isi Dompet Tetap Aman

- 20 Februari 2024, 06:00 WIB
Rekomendasi Makanan Murah Meriah Khas Trenggalek, Isi Dompet Tetap Aman
Rekomendasi Makanan Murah Meriah Khas Trenggalek, Isi Dompet Tetap Aman /

Nama nasi gegok ini singkatan dari "geneman godong gedang", yang berarti untuk membungkus nasi ini menggunakan daun pisang.

Sajian kuliner yang satu ini memadukan nasi dan sambal. Olahan sambalnya pun bermacam-macam. Mulai dari sambal teri, tuna, hingga ati ampela.

Selain itu hidangan ini juga cocok disandingkan dengan lauk-pauk lain, misalnya tempe goreng, sate telur puyuh, sate usus, jeroan dll.

Karena dibungkus dengan daun pisang membuat sajian ini sangat nikmat dan rasanya makin autentik. Harga seporsi mulai Rp3 ribu.

2. Nasi Ayam Lodho

Baca Juga: Rekomendasi 5 Makanan Khas Trenggalek yang Lezat dan Maknyus, Jadi Favorit Para Pelancong

Nasi ayam lodho durenan ini banyak dijumpai di Kecamatan Durenan.

Untuk bisa menikmati hidangan ini, kalian hanya merogoh kocek Rp15 ribu.

Hidangan ini terdiri dari seporsi potongan ayam panggang, urap dan kuah kare kental dan pedas.

3. Sompil

Baca Juga: Ini Dia 12 Rekomendasi Makanan Terbaik yang Cocok Dikonsumsi Saat Musim Hujan Tahun 2024

Hidangan sompil ini terdiri dari tahu goreng, kacang goreng, tambahan kecap, hingga kerupuk dan lontong.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x