Link Jadwal Tes SKD CPNS 2021 dan Lokasi Tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, dan Kemenag

26 Agustus 2021, 18:03 WIB
Link Jadwal Tes SKD CPNS 2021 dan Lokasi Tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, dan Kemenag. /

TRENGGALEKPEDIA.COM – Berikut link jadwal tes SKD CPNS 2021 dan lokasi tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, hingga Kemenag.

Pemerintah akan menyelenggarakan tes SKD CPNS pada 2 September 2021. Keputusan di berdasarkan Surat edaran Nomor 7787/B-KS.04.01/SD/E/2021.

Selain itu, diundurnya jadwal  tes SKD CPNS 2021 juga melihat kodisi terakhir dari kasus covid-19 dan rekomendasi dari ketua satgas covid-19, sehingga  seleksi akan diadakan pada 2 september 2021.

Selanjutnya  BKN selaku pelaksana SKD menambahkan beberapa syarat bagi peserta. Persyaratan tambahan tersebut bertujuan untuk memutus rantai kasus covid-19.

Dan agar peserta tes SKD CPNS 2021 tetap aman. Syarat yang harus dipenuhi oleh semua peserta adalah mengisi  beberapa hal sebagai berikut:

1. Mengisi formulir deklarasi sehat, formulir ini bisa anda unduh pada website sscasn.bkn.go.id.

3. Harus melakukan tes swab RT PCR, makasimal dilakukan 2 hari sebelum pelaksanaan tes.

4. Melakukan jaga jarak minimal 1 meter.

Baca Juga: Jadwal Tes CPNS Kemenkumham 2021: SMA, SMK, D3, S1, hingga S2

5. Membawa masker, hand sanitizer, dan mencuci tangan sebelum memasuki ruangan.

Untuk ruangannya, Satgas COVID-19 mengharuskan penggunaan 30% dari kapasitas penuhnya.

Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi CPNS 2021 memberikan bocoran terkait instansi mana saja yang akan melakukan tes pada tanggal 2 September tersebut.

Di antaranya adalah kementrian Luar Negeri, Kementrian Agraria, BPOM, Kementrian ESDM hingga Kementrian Perhubungan.

Sementara itu bagi anda yang belum memiliki jadwal atau belum mengetahui tentang pengumuman SKD CPNS 2021 maka bisa melihat melalui website-website resmi dari masing-masing instansi berikut ini.

1. Kementrian, Pendidikan, Kebudayaan, Riset, DAN Teknologi bisa anda cek melalui website https://cpns.kemendikbud.go.id/.

2. Kementrian agama bisa dicek pada website https://cpns.kemenag.go.id/.

3. Kementrian Hukum dan HAM bisa dicek pada website https://cpns.kemenkumham.go.id/.

4. Kementrian Perhubungan bisa anda cek melalui website https://cpns.dephub.go.id/.

5. Kementrian dalam Negeri bisa dicek pada website https://infocpns.kemendagri.go.id/.

Selain itu, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis lokasi yang akan dijadikan SKD CPNS 2021.

Menurut BKN akan ada dua lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat untuk melakukan SKD CPNS 2021.

Tempat pertama yang akan dijadikan lokasi tes adalah lokasi kantor di BKN: kantor BKN pusat, Kantor Regional, dan UPT BKN.

Jika anda masuk ke daftar tes di lokasi tadi, maka jadwal seleksi dilaksanakan pada tanggal 2-14  September 2021.

Sedangkan untuk tempat yang kedua adalah mengikuti titik-titik lokasi yang ditetapkan oleh instansi terkait.  Untuk waktu pelaksanaanya yakni pada tanggal 14 September 2021.

Tetapi  Deputi Bidang sistem Informasi Kepegawaian Suherman menjelaskan kemungkinannya bisa saja lebih cepat dari ketentuan tanggal apabila instansi sudah menyiapkan tempat dan prasaranya.

“Apabila sarana dan prasarana sudah lebih siap, maka bisa saja pelaksanaan seleksi lebih awal dari tanggal 14 september,” katanya seperti dijelaskan Suherman dalam konferensi pers virtual BKN .***

Editor: Rendi Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler