Kronologi Demo Pembela HRS di Tasikmalaya Ricuh, Massa Aksi Paksa Kejari Dukung HRS

- 12 Juli 2021, 16:51 WIB
Kronologi Kerusuhan Demonstrasi Massa Pembela HRS di Tasikmalaya, Massa Aksi Paksa Kejari Dukung HRS
Kronologi Kerusuhan Demonstrasi Massa Pembela HRS di Tasikmalaya, Massa Aksi Paksa Kejari Dukung HRS /tangkapan layar/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Kerusuhan terjadi saat demo di depan Kantor Kejasaan Negeri (Kejari) Tasikmalaya pada Senin 12 Juli 2021.

Dikatan setidaknya terdapat ratusan massa aksi yang terdiri dari santri dan masyarakat. Mereka menuntut pembebasan Habib Rizieq Shihab (HRS)  yang dinyatakan bersalah atas kasus pemalsuan hasil tes swab di Rumah sakit Ummi Bogor.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak massa aksi mendobrak secara paksa pagar milik kantor Kejaksaan setempat.

Tak hanya itu, massa aksi juga melempari aparat kepolisian menggunakan batu dan mercon.

Mereka juga merusak mobil yang diparkir di depan kantor kejaksaan.

Baca Juga: Viral Video Ratusan Masyarakat di Surabaya Hadang dan Maki Petugas PPKM, Bermula dari Penertiban Warung Kopi

Menghadapi amukan massa yang brutal, polisi kemudian menyiram massa aksi dengan water cannon, tampak terjadi adegan saling serang antara polisi dan massa aksi.

Menurut informasi yang berhasil dirangkum Trenggalekpedia.com, kronologi bentrokan terjadi bermula dari massa aksi yang memaksa Polisi dan pihak Kejari untuk memberikan dukungan terhadap pembebasan HRS.

Pihak kepolisian kemudian meminta perwakilan massa aksi untuk masuk dan menyampaikan aspirasinya secara  baik-baik.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah