Link Jadwal Tes SKD CPNS 2021 dan Lokasi Tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, dan Kemenag

- 26 Agustus 2021, 18:03 WIB
Link Jadwal Tes SKD CPNS 2021 dan Lokasi Tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, dan Kemenag.
Link Jadwal Tes SKD CPNS 2021 dan Lokasi Tes SKD Kemenhumkam, Kemendikbud, Kemenhub, dan Kemenag. /

Selain itu, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis lokasi yang akan dijadikan SKD CPNS 2021.

Menurut BKN akan ada dua lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat untuk melakukan SKD CPNS 2021.

Tempat pertama yang akan dijadikan lokasi tes adalah lokasi kantor di BKN: kantor BKN pusat, Kantor Regional, dan UPT BKN.

Jika anda masuk ke daftar tes di lokasi tadi, maka jadwal seleksi dilaksanakan pada tanggal 2-14  September 2021.

Sedangkan untuk tempat yang kedua adalah mengikuti titik-titik lokasi yang ditetapkan oleh instansi terkait.  Untuk waktu pelaksanaanya yakni pada tanggal 14 September 2021.

Tetapi  Deputi Bidang sistem Informasi Kepegawaian Suherman menjelaskan kemungkinannya bisa saja lebih cepat dari ketentuan tanggal apabila instansi sudah menyiapkan tempat dan prasaranya.

“Apabila sarana dan prasarana sudah lebih siap, maka bisa saja pelaksanaan seleksi lebih awal dari tanggal 14 september,” katanya seperti dijelaskan Suherman dalam konferensi pers virtual BKN .***

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah