Jokowi Sampaikan Alasan Perpindahan Ibu Kota dalam Pembukaan Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke 18

- 23 Februari 2023, 22:50 WIB
Ibu Kota Negara Indonesia Akan Pindah Ke Kalimantan, Berikut Alasan yang Disampaikan Presiden Jokowi
Ibu Kota Negara Indonesia Akan Pindah Ke Kalimantan, Berikut Alasan yang Disampaikan Presiden Jokowi /Pikiran-Rakyat.com/

TRENGGALEKPEDIA.COM – Ibu Kota Nusantara (IKN) merupakan sebuah nama baru bagi Ibu Kota Negara Indonesia.

Lalu mengapa Ibu Kota Negara yang ada di Jakarta dipindah ke Kalimantan? Berikut alasan yang disampaikan oleh Presiden Jokowi.

Ibu Kota merupakan tempat kedudukan pusat pemerintahan suatu negara atau tempat yang dihimpun unsur  administratif eksekutif, legislatif dan yudikatif, yang kita tahu saat ini Ibu Kota Negara Indonesia berada di Jakarta, namun pada 2024 mendatang bakal dipindah ke Kalimantan.

Baca Juga: 9 Formasi Lowongan Kerja di IKN Dibuka Pihak Otorita, Kesempatan Terbaik Mengukir Sejarah Ibu Kota Nusantara

Pemindahan Ibu Kota tersebut bukan tanpa alasan, dilansir dari akun instagram @kemensetneg.ri, mengunggah sebuah foto presiden jokowi yang sedang berpidato menyampaikan sejumlah hal.

Dalam foto unggahan tersebut terdapat keterangan yang bertuliskan “Presiden Joko Widodo Sampaikan Sejumlah Alasan Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN)” terdapat 3 Alasan dipindahnya Ibu Kota Negara.

1. Alasan utama dibangunnya IKN adalah pemerataan baik dari sisi ekonomi, penduduk, maupun pembangunan, tidak Jawasentris tapi Indonesiasentris.

2. Pemindahan ibu kota bukan sekedar pemindahan fisik terkait bangunan atau gedung-gedung pemerintahan. Melainkan, pemindahan budaya kerja dan pola pikir baru disertai dengan sistem dan sumber daya manusia yang dipersiapkan dengan baik.

3. Proyek IKN akan rampung dalam 15 hingga 20 tahun mendatang dan IKN menjadi kota pemerintahan, dan Jakarta akan menjadi kota bisnis, pariwisata hingga ekonomi.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x