Asnawi Mangkualam Absen, Begini Nasib Ansan Greeners FC di Klasmen Liga 2 Korea Selatan

3 Januari 2022, 12:37 WIB
Asnawi Mangkualam Absen, Begini Nasib Ansan Greeners FC di Klasmen Liga 2 Korea Selatan /Instagram @asnawi _bhr

TRENGGALEKPEDIA.COM – Pemain Ansan Greeners FC, Asnawi Mangkualam terlihat beberapa kali melewatkan pertandingan Liga 2 Korea Selatan.

Pasalnya, kini Asnawi Mangkualam sedang fokus membela Timnas Indonesia di ajang AFF Suzuki Cup 2020.

Absenya Asnawi Mangkualam ternyata membawa pengaruh cukup besar di permainan Ansan Greeners FC.

Baca Juga: Interaksi Lucu Kapten Ansan Greeners FC Saat Beri Dukungan Asnawi Mangkualam di Piala AFF Suzuki Cup 2020

Selama 5 pertandingan terakhir, Ansan Greeners FC mengalami 3 kekalahan dan 2 kemenagan. Klub liga 2 Korea Selatan tersebut harus menelan pil pahit.

Penampilan Ansan Greeners FC dinilai mengalami penurunan. Tanpa didampingi Asnawi, Ansan Greeners FC mengalami dua kali kekalahan secara beruntun.

Dilansir Trenggalekpedia.com dari soccerway pada 3 Januari 2022, klasmen Ansan Greeners FC berada di ranking 7 liga 2 Korea Selatan.

Ansan Greeners FC berhasil mengumpulkan sekitar 43 poin, dengan catatan 11 menang, 10 seri, dan 15 kekalahan dari total 36 pertandingan.

Jika diperhatikan, posisi Ansan Greeners FC bisa naik. Sebab klub Asnawi Mangkualam mempunyai catatan poin sama dengan Gyeongnam yang kini di ranking 6.

Memang belakangan ini, Asnawi Mangkualam absen di Liga 2 Korea Selatan tersebut. Ia sedang memperkuat timnas Indonesia dibawah didikan Shin Tae Yong.

Partisipasinya dalam Piala AFF Suzuki Cup 2020 membuat Asnawi harus merelakan beberapa pertandingan besama klubnya tersebut.

Baca Juga: Dapat Dukungan Rekan Ansan Greeners FC, Asnawi Mangkualam Bakal Perpanjang Kontrak?

Kini, pelatih Shin Tae Yong sedang fokus mempersiapkan skuad garuda untuk bermain di AFF U-23.

Dikabarkan jika Shin Tae Yong masih memerlukan kemampuan Asnawi Mangkualam di timnas Indonesia U-23 nanti.

Tak hanya Asnawi, pelatih timnas Indonesia masih mempertahankan nama Witan Sulaeman, Egy Maulana, dan Rachmat Irianto ke skuad U-23.

Di sisi lain, nasib Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners FC belum ada kejelasan. Menurut rumor, klub siap memperpanjang kontrak dengan mantan pemain PSM Makassar.

Sedangkan agen Asnawi Mangkualam belum memberikan kejelasan nasibnya di Ansan Greeners FC.

Tak menutup kemungkinan, Asnawi memilih hengkang dari Ansan Greeners FC. Dikarenakan, penampilan ciamik selama AFF Suzuki Cup 2020 banyak klub luar negeri mulai tertarik untuk kerjama sama dengan dirinya.

Demikian informasi terkat nasib Ansan Greeners FC di klasmen Liga 2 Korea Selatan selama Asnawi Mangkualam absen.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu

Tags

Terkini

Terpopuler