Jadwal Badminton Indonesia Masters 2022, Potensi Anthony vs Lee Zii Jia di Perempat Final, Kento Momota Absen?

26 Mei 2022, 17:03 WIB
Anthony Sinisuka Ginting saat bersama tunggal putra terbaik Jepang, Kento Momota /Instagram/@bwf.official/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Atlet bulu tangkis andalan Indonesia akan kembali berkiprah di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2022.

Ajang ini akan dilaksanakan mulai 7 hingga 12 Juni mendatang di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Pada gelaran Gaihatsu Masters 2022 ini, ada lima wakil Indonesia di sektor tunggal putra.

Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Tomy Sugiarto.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-19 Indonesia di Toulon Cup 2022, Venezuela jadi Lawan Pertama

Sementara itu, Chico Aura Dwi Wardoyo harus lolos babak kualifikasi jika ingin turut bertanding di babak penyisihan 32 besar Daihatsu Masters 2022.

Sesuai hasil undian di babak 32 besar yang mulai dilaksanakan pada 7 Juni, Shesar akan berhadapan dengan lawan yang cukup tangguh.

Pasalnya, Shesar harus melawan unggulan pertama sekaligus penghuni peringkat 1 dunia, Viktor Axelsen.

Sementara itu, Jonatan Christie akan berhadapan dengan wakil China, Zhao Jun Peng.

Kemudian Anthony sebagai unggulan keempat dalam ajang ini, akan berhadapan dengan wakil Thailand, Kunvalud Vitidsarn.

Sedangkan Tomy Sugiarto akan berhadapan dengan wakil Hong Kong, Lee Cheuk Yiu.

Tentu, pertandingan ini penting bagi para atlet bulu tangkis yang turun dalam Daihatsu Indonesia Masters 2022.

Pasalnya, poin yang mereka peroleh dari pertandingan ini juga akan mempengaruhi peringkat di ranking bulu tangkis dunia BWF.

Terutama bagi Anthony, setelah beberapa pertandingan terakhir meraih hasil kurang maksimal.

Setelah perhelatan Thailand Open 2022, posisi Anthony harus digusur pebulu tangkis asal Malaysia, Lee Zii Jia.

Baca Juga: Eks Pemain Timnas Indonesia U-16 dan U-19 Sultan Zico dan Rendy Julaiansyah Gabung Persik Kediri?

Saat ini Anthony berada di peringkat 6 ranking bulu tangkis dunia dengan torehan 87.879 poin.

Sementara Lee Zii Jia merangsek ke peringkat 5 ranking bulu tangkis dunia dengan torehan 90.378 poin.

Pada ajang Thailand Open 2022, Anthony juga absen di ajang ini.

Bahkan, kemungkinan besar Anthony akan bertemu dengan Lee Zii Jia, jika keduanya berhasil lolos ke babak perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2022.

Mengingat, Anthony harus berusaha keras untuk lolos ke babak perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2022.

Ini lantaran, ada nama Sitthikom Thammasin, wakil Thailand lainnya yang berpotensi menjegal langkah Anthony menuju babak perempat final.

Namun yang menarik, pemain unggulan asal Jepang, Kento Momota absen dalam pertandingan ini.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu

Tags

Terkini

Terpopuler