Piala Presiden 2022: Jadwal, Head to Head, Prediksi Line Up hingga Skor Bhayangkara FC vs Persib Bandung

20 Juni 2022, 11:16 WIB
Prediksi skor, line up hingga head to head Bhayangkara FC vs Persib Bandung di laga Piala Presiden hari ini, Selasa, 21 Juni 2022. /Antara Foto/M Agung Rajasa/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Jadwal pertandingan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 Grup C mempertemukan Bhayangkara FC vs Persib Bandung.

Laga antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung akan dilaksanakan pada Selasa, 21 Juni 2022 mulai pukul 20.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Pertandingan antara Bhayangkara FC dan Persib Bandung tentu menjadi laga yang sangat dinantikan. Mengingat, kedua tim meraih empat poin.

Tentu, pertandingan tak hanya sebatas mengincar poin, tapi juga menentukan posisi kedua tim tersebut untuk berada di puncak klasemen Grup C babak penyisihan Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Grup A Pekan Ketiga, Persita vs Dewa United, Persis Solo vs PSIS Semarang

Head to Head Bhayangkara FC vs Persib Bandung

Jika menilik dari hasil pertandingan di ajang Liga 1 Indonesia 2021/2022, kedua tim masih sama kuat.

Pasalnya, pada pertandingan 16 Oktober 2021, Persib Bandung meraih kemenangan 2-0 atas Bhayangkara FC. Dua gol ini diciptakan Febri Hariyadi di menit 18' dan Ezra Harm Ruud pada menit 45'.

Sedangkan pertandingan kedua dilaksanakan pada 6 Februari 2022. Saat itu, Bhayangkara FC membalas kekalahan pada pertemuan pertama.

Bhayangkara FC menang 1-0 atas Persib Bandung, gol penentu kemenangan Bhayangkara FC dicetak Sani Rizki Fauzi di menit 76'.

Berikut ini hasil lima pertandingan terakhir Persib Bandung vs Bhayangkara FC:

23 Oktober 2019
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 0-0

30 Juni 2019
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 2-1

3 November 2018
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 1-2

21 Mei 2018
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 1-0

24 September 2017
Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 1-1

Prediksi Line Up Bhayangkara FC vs Persib Bandung

Bhayangkara FC (4-3-3)

Kiper: Awan Setho
Belakang: Ruben Karel, I Putu Gede, Indra Kahfi, Anderson Aparecido
Tengah: Mihamad Hargianto, Katsuyoshi Kimishima, David Maulana
Depan: Wahyu Sebo, Youssef Ezzejjari, Andik Vermansyah

Persib Bandung (3-5-2)

Kiper: Fitrul Dwi
Belakang: Victor Chukwuekezie, Henhen Herdiana, Nick Anna
Tengah: Abdul Aziz, Zalnando, Beckham Putra, Ciro Henrique, Febri Hariyadi
Depan: Ezra Harm, Frets Listanto

Prediksi skor pada pertandingan antara Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan Bhayangkara FC.

Pertandingan antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung dapat disaksikan di Indosiar atau dapat mengakses laman live streaming Vidio.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu

Tags

Terkini

Terpopuler