Jadwal dan Daftar Pemain Timnas Sepakbola Indonesia di Asian Games 2022, Hangzhou China 2023

14 September 2023, 09:20 WIB
Jadwal dan Daftar Pemain Timnas Sepakbola Indonesia di Asian Games 2022, Hangzhou China 2023 /Antara/Mohammad Ayudha/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Timnas Indonesia baru saja melakoni babak kualifikasi Piala Asia U-23. Indonesia berhasil melaju ke putaran final Piala Asia 2024 setelah mengalahkan Chines Taipe 9-0 dan Turmeknistan 2-0.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan melakoni perjuangannya di ajang Asian Games 2022 yang akan digelar di Hangzhou China.

Pada perhelatan Asian Games 2022, Indonesia akan memulai perjuangnya pada 19 September mendatang menghadapi Timnas Kyrgyzstan.

Di babak penyisihan, Indonesia sendiri bergabung dalam Grub F bersamana Timnas Korea Utara, Kyrgyzstan, dan China Taipei.

Berikut jadwal Timnas Indonesia di babak penyisihan Grub F Asian Games 2022 Hangzhou China.

19 September 2023 pukul 18:30 WIB | - Indonesia vs Kyrgyzstan

21 September 2023 pukul 15:00 WIB | - Chinese Taipei vs Indonesia

24 September 2023 pukul 15:00 WIB | - Korea Utara vs Indonesia

Cabang olahraga sepakbola Asian Games sendiri diikuti oleh 23 negara yang dibagi ke dalam 6 grub.

Setiap grub berisikan 4 tim dan hanya Grub D yang berisikan 3 tim yaitu Jepang, Palestina, dan juga Qatar.

Juara dan runner up grub nantinya akan lolos ke babak 16 besar. Selain itu empat tim peringkat tiga terbaik akan lolos kebabak 16 besar.

Babak 16 besar Asian Games, Cabor sepakbola sendiri akan dilaksanakan 27 sampai 28 september 2023.

Pada perhelatan kali ini kategori usia yang digunakan pada Cabor sepakbola adalah U-24 dengan kelahiran maksimal 1 Januari 1999 ditambah dengan tiga pemain senior pada setiap tim.

Digunakanya kategori umur U-24 dikarenakan imbas dari pandemi Covid-19 yang membuat Asian Games sendiri pelaksanaanya mundur satu tahun.

Berikut daftar pemain yang sudah diketahui mengikuti TC Asian Games 2022:

1. Syahrian Abimanyu (MF/Persija)

2. Firza Andika (LB/Persija)

3. George Brown (RB/Persebaya)

4. Kakang Rudianto (CB/Persib)

5. Roby Darwis (RB/Persib)

6. Kadek Arel (CB/Bali United)

7. Luthfi Kamal (MF/PSIS Semarang)

8. Adi Satrio (GK/PSIS Semarang)

9. Haykal Al-Hafizh (LB/PSIS Semarang)

10. Alfeandra Dewangga (CB/PSIS Semarang)

11. Hugo Samir (FW/Borneo FC)

12. Muhammad Taufany (MF/Borneo FC)

13. Daffa Fasya (GK/Borneo FC).***

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler