Tampil Ciamik! Timnas Voli Indonesia Sukses Tundukan Kazakhstan Asian Games 2022

25 September 2023, 17:27 WIB
Tampil Ciamik! Timnas Voli Indonesia Sukses Tundukan Kazakhstan Asian Games 2022 /Twitter @CGTNSportscentre

TRENGGALEKPEDIA.COM – Tampil Ciamik Timnas voli Indonesia sukses menundukan Kazakhstan dengan bermain lima set pada cabang bola voli putra Asian Games 2022.

Laga antara kedua tim voli tersebut dilangsungkan pada Senin, 25 September 2023, di China Textile City Sports Centre Gymnasium.

Timnas Garuda berhasil mengalahkan Kazakhstan dengan rincian skor 3-2 (25-22, 24-26, 22-25, 25-16, dan 15-12).

Indonesia dipastikan tidak bisa finis di 6 besar Asian Gmaes 2022, tim asuhan pelatih Jeff Jiang memiliki peluang besar untuk menduduki posisi pringkat ke 7 Asian Games 2022.

Hasil pertandingan antara squad Garuda melawan Kazakhstan yang bermain 3-2 mencerminkan alotnya pertarungan antar kedua tim.

Baca Juga: Lolos ke Babak 16 Besar Asian Games 2022, Timnas Indonesia Masuk Jalur Hoki

Set pertama berhasil diamankan oleh squad Merah putih dengan skor kemenangan 25-22 atas Kazakhstan.

Pada laga game kedua Timnas Kazakhstan tidak mau menyerah begitu saja, dengan permainan agresifnya mereka mampu memojokan Indonesia.

Pertandingan set kedua dimenangkan oleh Kazakstan dengan rincian skor 24-26.

Baca Juga: Klasemen Akhir Asian Games 2022 Grub F: Indonesia Berada di Posisi Ketiga?

Kemelut terjadi pada laga set ketiga, dengan tekad yang membara squad Garuda mencoba untuk keluar dari seranagan Kazakhstan.

Namun naas, game ketiga berhasil diamankan oleh tim lawan dengan skor 22-15.

Usai turun minum Timnas Indonesia mulai merubah skema permainananya, dengan pola pertarungan yang agresif squad Garuda berhasil memojokan Timnas Kazakhstan.

Smas-smas keras terus diluncurkan oleh para pemain Indonesia di lini pertahanan lawan.

Pada pertengahan pertandingan set keempat pola permainan kedua tim berjalan seimabang.

Timnas Indonesia yang terus melancarakan agresinya dan Timnas Kazakhstan berupaya untuk mengimbangi skema pertarungan tim Merah Putih.

Laga game keempat berakhir dengan kemenangan Timnas Indonesia, dengan ambisi yang dimiliki para pemain skor 25-16 menjadi poin kemenangan tim Merah putih.

Di pertandingan penentu pada game kelima Timnas Indonesia menampilkan permainan ciamiknya, dengan tampil percaya diri mereka sukses menundukan Kazakhstan dengan skor 15-12.

Demikianlah informasi mengenai kemeanangan Timnas Indonesia atas Kazakhstan di laga cabang olahraga bola voli putra Asian Games 2022.***

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler