Dapat Sumbangan Mendali, Ini Dia Update Klasemen Sementara Indonesia di Ajang Asian Games 2022

5 Oktober 2023, 06:06 WIB
Dapat Sumbangan Mendali, Ini Dia Update Klasemen Sementara Indonesia di Ajang Asian Games 2022 /Brave/NOC

TRENGGALEKPEDIA.COM – Indonesia berhasil mendapatkan empat sumbangan mendali di ajang Asian Games 2022 Hangzhou, China, berikut ini klasemen sementara kontingen Merah Putih.

Cabang olahraga panjat tebing, panahan, dan sfot tennis merupakan cabor yang berhasil menyumbangkan empat mendali untuk para atlet Indonesia.

Dua mendali perak sukses diperoleh dari cabor panjat tebing di nomor estafet putra juga estafet putri.

Dimana Kiromal Katibin, Rahmad Adi Mulyono, dan Veddriq Leonardo merupakan wakil Indonesia yang bermain di estafet putra.

Baca Juga: Persiapan Kualifikasi Piala Dunia: Shin Tae-yong Kumpulkan 25 Pemain Terbaik Timnas Indonesia

Sedangkan untuk estafet putri diwakili oleh Nurul Iqomah, Rajiah Salsabillah dan Desak Made Rita Kusuma Dewi.

Tim panahan recurve mixed Indonesia tidak mau kalah, mereka sukses menyumbangkan satu mendali perunggu untuk Tanah Air.

Diananda Choirunissa dan Riau Agata Salsabilla merupakan dua wakil Indonesia yang bermain dalam cabor tersebut.

Baca Juga: Seputar Timnas Indonesia: Sandy Walsh Mengalami Cedera Gegar Otak Ringan, Bagaimana Kondisinya Terkni?

Untuk tim soft tenis putra juga telah berhasil memberikan satu mendali perunggu untuk Indonesia.

Terdiri dari pasangan Mario Harley Alibasa dan Sunu Wahyu Trijati mereka sukses menambah pundi-pundi mendali untuk kontingen Indonesia.

Berkat hasil tersebut Indonesia masih nyaman dengan posisinya yang sekarang yaitu di pringkat 12 di klasemen sementara Asian Games 2022.

Squad Merah Putih telah memperoleh tiga puluh mendali di Asian Games 2022, China, dengan rincian enam emas, delapan perak, dan enam belas mendali perunggu untuk saat ini.

Disisi lain tuan rumah China masih bertengger di puncak klasemen perolehan mendali Asian Games 2022 dengan total 171 mendali emas, 94 perak, dan 51 mendali perunggu.

Untuk posisi kedua masih diduduki oleh Jepang dengan 37 emas, sedangkan untuk pringkat ketiga masih dikuasai oleh Korea Selatan dengan mengemas 33 emas.

Berikut ini daftar klasemen sementara Asian Games 2022:

2. China

2. Jepang

3. Korea Selatan

4. India

5. Uzbekistan

6. Taiwan

7. Thailand

8. Korea Utara

9. Bahrain

10. Hongkong

11. Iran

12. Indonesia

Itulah beberapa informai mengenai perolehan mendali kontingen Indonesia di klasemen sementara Asian Games 2022.***

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler