Pertarungan Penghuni 5 Besar Ranking BWF, Praveen/Melati vs Dechapol/Sapsiree: Masih Sama Kuat

- 23 Oktober 2021, 09:33 WIB
Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti di Denmark Open 2021
Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti di Denmark Open 2021 /IG @badminton.ina

TRENGGALEKPEDIA.COM - Pertandingan perebutan tike ke babak final Denmark Open 2021 untuk sektor ganda campuran akan berlangsung seru.

Pasalnya, babak semifinal Denmark Open 2021 hari ini, Sabtu, 23 Oktober 2021 menampilkan pertarungan dua penghuni 5 besar ranking dunia BWF (Federasi Badminton Dunia).

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan berhadapan dengan pasangan Thailand, Dechapol Puacaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Baca Juga: Semifinal Denmark Open 2021, Tommy Sugiarto Hadapi 'Raja' Badminton Kento Momota

Kedua pasangan ini mempunyai rekam jejak yang cukup menarik. Peringkat pasangan Indonesia dan Thailand ini juga tak terpaut jauh.

Praveen/Melati saat ini di peringkat 4 ranking BWF dan Dechapol/Sapsiree berada di peringkat 3. Bahkan, kedua ganda campuran ini sama kuat.

Ini terbukti dari delapan pertandingan yang sudah dilakukan antara Praveen/Melati dan Dechapol/Sapsiree.

Pasangan Thailand merebut kemenangan pertama atas wakil Indonesia di ajang Victor China Open 2018. Saat itu, Preveen/Melati takluk straight game dengan skor 11-21 dan 13-21.

Di pertemuan kedua, Dechapol/Sapsiree kembali tumbangkan ganda campuran Indonesia di Perodua Malaysia Masters 2019.

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah