Profil Biodata Ronaldo Kwateh, Pemain 'Nyentrik' Timnas Indonesia U-23 Asli Yogyakarta

- 27 Januari 2022, 21:03 WIB
Profil Biodata Ronaldo Kwateh, Pemain Timnas Indonesia U-23 Asli Yogyakarta
Profil Biodata Ronaldo Kwateh, Pemain Timnas Indonesia U-23 Asli Yogyakarta /IG @PSSI/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Siapa Ronaldo Kwateh? Sepertinya nama Ronaldo Kwateh masih cukup asing bagi pecinta sepak bola Tanah Air.

Ronaldo Kwateh merupakan pesepak bola asli Indonesia. Meskipun banyak yang mengira jika Ronaldo Kwateh merupakan pemain naturalisasi.

Tentunya, nama Ronaldo Kwateh menjadi salah satu pemain Timnas Indonesia U-23 yang ditunjuk oleh Pelatih Shin Tae Yong.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Sean Galael Seorang Pembalap Muda Tanah Air, Ini Fakta Menariknya...

Selain Ronaldo Kwateh, Shin Tae Yong memanggil tujuh pemain baru lainnya, yaitu Muhammad Adi Satryo, Achmad Figo, Sani Rizky Fauzi, Terens Puhiri, Bayu Fikri, Marselino Ferdinand, dan Muhammad Rafli.

Ronaldo Kwateh mulai terjun sebagai pesepak bola sekitar tahun 2017 di Sekolah Sepak Bola (SSB) Pendowoharjo, Sewon, Bantul, DI Yogyakarta.

Tentunya, darah pesepak bola mengalir dari sang ayah. Ronaldo Kwateh merupakan anak dari mantan pesepak bola Liga Indonesia berkebangsaan Liberia, Roberto Kwateh.

Sebagai informasi, Roberto Kwateh sempat membela beberapa tim di Liga Indonesia seperti Persib Bandung, PSIM Yogyakarta.

Selain itu, Roberto Kwateh juga pernah membela PSIS Semarang, Persiba Bantul, hingga PSCS Cilacap.

Sedangkan sang ibu, merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).

Ibu Ronaldo Kwateh bernama Citra Rusmawati, warga Bantul, DI Yogyakarta.

Sementara itu, karier Ronaldo Kwateh dimulai tahun 2020.

Saat itu, dia membela tim junior Persib Bandung. Bahkan, Ronaldo Kwateh dipanggil Pelatih Shin Tae Yong untuk tampil di Timnas Indonesia U-18.

Berikut ini biodata Ronaldo Kwateh:

Nama Lengkap: Ronaldo Joybera Kwateh

Tempat Lahir: Yogyakarta

Tanggal Lahir: 19 Oktober 2004

Usia: 17 tahun

Profesi: Atlet (pesepak bola)

Posisi: Gelandang Serang, Sayap Kanan

Tim Saat Ini: Madura United FC

Nomor Punggung: 7 - 10

Instagram: @ronaldokwateh7

Tinggi Badan: 180 sentimeter

Demikian profil dan biodata Ronaldo Kwateh, putra pesepak bola Roberto Kwateh.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah