Head to Head Arema FC vs Persela Lamongan di BRI Liga 1, Derbi Jawa Timur Penuh Gengsing

- 28 Januari 2022, 19:42 WIB
Rekor Pertemuan Arema FC vs Persela Lamongan, Derbi Jawa Timur Penuh dengan Gengsi
Rekor Pertemuan Arema FC vs Persela Lamongan, Derbi Jawa Timur Penuh dengan Gengsi /IG @perselafc

TRENGGALEKPEDIA.COM – Derbi Jawa Timur bakal tersaji pada gelaran BRI Liga 1 yang mempertemukan antara Arema FC vs Persela Lamonga pada Selasa, 1 Februari 2022.

Pertemuan dua tim besar Provinsi Jawa Timur ini selalu menyuguhkan pertandingan yang panas dan adu gengsi.

Kedua tim sama-sama ingin mengambil kemenangan pada laga tersebut. Bagi Arema FC, kemenangan adalah kunci untuk merebut puncak klasmen dari Bhayangkara FC.

Arema FC sudah mengoleksi 41 poin dalam 20 pertandingan, dan memiliki produktivitas jauh di atas Persela Lamongan yaitu memasukkan 27 gol serta kemasukan 14 gol.

Rekor tersebut jelas membuat anak asuh Eduardo Almeida terpacu semangatnya untuk memberikan hasil terbaiknya kepada supporter yang terkenal fanatic yaitu Aremania.

Singo Edan, julukan Arema FC ini sedang tidak sabar untuk mengembalikan gelar juara Liga Indonesia ke Kota Malang.

Baca Juga: Prediksi Bhayangkara FC vs Barito Putera, Rahmad Darmawan Dihadapkan Pemuncak Klasemen BRI Liga 1

Sedangkan Persela Lamongan masih terseok-seok ke jurang degradasi. Kemenangan menghadapi Arema FC jelas harga mati bagi tim yang berjuluk Laskar Joko Tingkir ini.

Saat ini, Persela Lamongan masih berjuang untuk keluar dari zona degradasi. Semangat tersebut akan menjadi motivasi besar bagi Laskar Joko Tingkir untuk menjegal Arema FC dari perebutan gelar juara BRI Liga 1.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah