Badai Covid-19 Menyerang Beberapa Klub di BRI Liga 1: Apakah Jadwal BRI Liga 1 Akan Di Undur?

- 31 Januari 2022, 06:05 WIB
Pertandingan Bhayangkara FC vs Persik
Pertandingan Bhayangkara FC vs Persik /IG @bhayangkarafc

TRENGGALEKPEDIA.COM - Pada 29 Januari 2022, Persib Bandung dan Persebaya mengumumkan jika ada beberapa Pemainnya yang terserang Covid-19.

Sedang pada Minggu, 30 Januari 2022, giliran PSM Makassar dan Persija Jakarta mengumumkan beberapa Pemainnya terserang Covid-19. 

Lantas dengan adanya banyak klub yang terserang Badai Covid-19 akankah Jadwal BRI Liga 1 mundur atau diubah? 

Sebelumnya, Persib Bandung mengumumkan 9 pemainnya terserang Covid-19, tetapi Jadwal pertandingan Persib kontra TR-Kabo masih dilakukan sesuai dengan jadwal, ini dikabarkan pihak Persib yang meminta laga tetap berlangsung.

Baca Juga: Update Klasemen BRI Liga 1 Indonesia: Ada Badai Covid-19, 5 Besar Malah Kian Memanas

Pihak Persib Bandung mengaku jika laga masih bisa berjalan karena masih banyak pemain lainnya di Kubu Persib Bandung.

Sedangkan pada hari yang sama, Persebaya Surabaya juga mengumumkan jika ada 3 pemainnya yang terserang Covid-19. 

Tetapi Laga Persebaya Surabaya vs PSS Sleman masih tetap dilangsungkan. 

Sementara pada Minggu, 30 Januari 2022, PSM Makassar dan Persija Jakarta mengumumkan, masing-masing ada 1 pemain yang terserang Covid-19. 

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x