Usai Kalahkan Lille 2 – 1 di Kandang, Chelsea Pastikan Lolos Babak 8 Besar Liga Champions 2021/2022

- 17 Maret 2022, 13:05 WIB
Chelsea dipastikan lolos Babak 8 Besar Liga Champions setelah berhasil mengalahkan Lille dengan skor 2 -1.
Chelsea dipastikan lolos Babak 8 Besar Liga Champions setelah berhasil mengalahkan Lille dengan skor 2 -1. /Chelsea/Twitter/

TRENGGALEKPEDIA.COM – Usai mengalahkan Lille di kandangnya, Chelsea dipastikan menjadi salah satu tim inggris yang lolos 8 besar Liga Champions 2021–2022.

Skor 2-1 didapatkan Chelsea setelah bertanding di markas Lille, Stadion Pierre-Mauroy pada Kamis, 17 Maret 2022 dini hari.

Kemenangan ini mengantarkan Chelsea lolos ke babak 8 besar Liga Champions dengan agregat kemenangan 4-1.

Di pertandingan sebelumnya leg pertama pada 23 Februari 2022, Chelsea sudah mendapatkan kemenangan 2-0 di kandangnya.

Laga Lille vs Chelsea pada Liga Champion babak perebutan 8 besar berjalan ketat, meskipun demikian The Blues mampu tampil dengan mengesankan.

Baca Juga: Kekayaan Todd Boehly Mencapai Rp90 Triliun, Akan Membeli Chelsea dari Roman Abramovic? Begini Profilnya

Baca Juga: JADWAL BOLA HARI INI, Sabtu 12 Februari dan Minggu 13 Februari 2022, Ada Bali United dan Chelsea

Namun kemenangan yang didapat The Blues tidak didapat dengan mudah. Salah satu tim raksasa Inggris ini harus kebobolan terlebih dahulu oleh Lille pada menit ke-37.

Gol itu didapatkan oleh juara bertahan Liga Prancis 2021 ketika Burak Yilmaz mampu mengeksekusi penalti dengan sempurna setelah Jorginho melakukan handball.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x