Jadwal Final Volleyball Nations League VNL 24-25 Juli 2022, Perebutan Gelar Juara Prancis Tantang Amerika

- 24 Juli 2022, 10:28 WIB
Berikut ini jadwal final VNL 2022 pada 24-25 Juli 2022, Italia tantang Polandia, Prancis berebut gelar juara dengan Amerika Serikat.
Berikut ini jadwal final VNL 2022 pada 24-25 Juli 2022, Italia tantang Polandia, Prancis berebut gelar juara dengan Amerika Serikat. /Volleyballworld

TRENGGALEKPEDIA.COM - Jadwal final voli dunia putra di ajang Volleyball Nations League VNL 2022 hari ini, Minggu, 24 Juli 2022.

Pertandingan hari ini akan mempertemukan Italia berhadapan dengan Polandia. Dalam laga ini, Italia akan memperebutkan posisi ketiga dan keempat dengan Polandia di babak final VNL 2022.

Italia harus menelan kekalahan saat berhadapan dengan Prancis pada Minggu, 24 Juli 2022 pukul 02.00 WIB. Dalam pertandingan ini, Italia tunduk tiga set langsung.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Voli Putra Dunia VNL 2022, Ajang Balas Dendam Polandia Lawan Iran

Pada set pertama, Italia kalah dengan skor akhir 22-25. Di set kedua, Italia harus mengakui keunggulan Prancis setelah kalah dengan skor akhir 20-25.

Kemudian di set ketiga, Prancis kembali merebut kemenangan dari Italia dengan skor akhir 15-25.

Di sisi lain, Polandia harus mengakui keunggulan timnas voli putra Amerika Serikat. Pada pertandingan 25 Juli 2022, Polandia kalah dengan kedudukan 0-3.

Amerika Serikat menang di set pertama dengan skor akhir 25-22, di set kedua 25-23, dan di set ketiga 255-13.

Dengan hasil tersebut, Italia akan berhadapan dengan Polandia untuk memperebutkan posisi ketiga dan keempat pada ajang VNL 2022 ini.

Pertandingan antara Italia vs Polandia akan dilaksanakan hari ini, Minggu, 24 Juli 2022 pukul 23.00 WIB.

Di sisi lain, Prancis akan berhadapan dengan Amerika Serikat untuk memperbutkan gelar juara VNL 2022.

Baca Juga: Jadwal Link Live Streaming Voli Putra Dunia VNL 2022 Hari Ini 21 Juli, Prancis Jadi Momok Jepang

Pertandingan antara Prancis vs Amerika Serikat ini akan dilaksanakan pada Senin, 25 Juli 2022 pukul 02.00 WIB dini hari.

Jika menilik dari hasil pertandingan di babak penyisihan 16 besar VNL 2022, persaingan antara Prancis dan Amerika Serikat cukup sengit.

Pasalnya, kedua tim hanya terpaut satu poin. Prancis meraih 28 poin, sementara Amerika Serikat meraih 27 poin.

Meskipun meraih poin yang lebih banyak, namun hasil pertandingan Amerika Serikat lebih baik dibanding Prancis.

Dari 12 pertandingan, Amerika Serikat meraih 10 kali kemenangan dengan kedudukan 3-0 sebanyak tiga kali, kedudukan 3-1 sebanyak empat kali, dan kedudukan 3-2 sebanyak tiga kali.

Sementara Prancis, meraih sembilan kemenangan dari 12 pertandingan dengan kedudukan 3-0 sebanyak tujuh kali dan kedudukan 3-1 sebanyak dua kali.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah