Singkirkan Wakil Taiwan, Head to Head Jonatan Christie Tantang Unggulan Ke 4 BWF World Championships 2022

- 25 Agustus 2022, 18:49 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melenggang ke babak perempat final BWF World Championships 2022, asa rebut tiket ke babak semifinal kontra Chou Tien Chen.
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melenggang ke babak perempat final BWF World Championships 2022, asa rebut tiket ke babak semifinal kontra Chou Tien Chen. /INABadminton

TRENGGALEKPEDIA.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie memastikan langkah ke babak perempat final BWF World Championships 2022.

Jonatan Christie lolos ke babak perempat final BWF World Championships 2022 setelah berhasil menyingkirkan wakil Taiwan, Wang Tzu Wei.

Pada pertandingan di babak 16 besar ini, Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie harus bersusah payah untuk merebut poin.

Baca Juga: Kans Jonatan Christie Lolos ke Babak Perempat Final BWF World Championships 2022, Wang Tzu Wei Lawan Berat

Di gim pertama, kedua tunggal putra tersebut saling berbut poin hingga akhirnya perolehan poin tiga sama. Setelah poin sama, giliran Jojo yang mulali melesat hingga meraih 11 poin terlebih dahulu.

Setelah interval gim pertama, Jojo tetap memimpin namun perolehan cukup ketat atas Wang Tzu Wei. Bahkan, tunggal putra Taiwan ini mampu menyamakan perolehan poin menjadi 20 sama.

Bahkan terjadi tiga kali deuce di gim pertama ini. Meskipun demikian, Jojo mampu merebut dua poin berturut-turut hingga merebut kemenangan di gim pertama dengan skor akhir 24-22.

Pada gim kedua, langkah Jojo semakin ringan. Setelah perolehan poin empat sama, Jojo terus memimpin atas Wang Tzu Wei.

Setelah interval gim kedua pun Jojo semakin nyaman dengan permainannya sehingga merebut kemenangan atas wang Tzu Wei dengan skor akhir 21-16.

Baca Juga: Prediksi Marcus/Kevin vs Ben Lane/Sean Vendy, The Minions Rebut Tiket Perempat Final BWF Championships 2022

Kemenangan Jojo atas Wang Tzu Wei ini skaligus membalas kekalahan pada pertemuan terakhir di ajang Produa Malaysia Masters 2022.

Saat itu, Jojo harus mengakui keunggulan Wang Tzu Wei setelah bertanding rubber game dengan skor akhir 21-16, 18-21, dan 25-27.

Setelah lolos ke babak perempat final BWF World Championships 2022, Jojo akan menantang tunggal putra Taiwan lainnya, Chou Tien Chen.

Tentu, lawan yang akan dihadapi Jojo bukan lawan yang mudah. Bahkan, Chou Tien Chen didapuk sebagai tunggal putra unggulan keempat dalam ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 ini.

Selain itu, Chou Tien Chen sementara ini berada di posisi keempat ranking bulu tangkis dunia. Terpaut tiga posisi dengan Jojo yang berada di ranking tujuh.

Di sisi lain, menilik dari rekor pertandingan antara Chou Tien Chen dan Jojo, sementara ini tunggal putra Indonesia ini unggul jumlah kemenangan.

Dari total sembilan pertandingan, Jonatan Christie meraih enam kemenangan sementara Chou Tien Chen meraih tiga kemenangan.

Namun, dalam dua pertemuan terakhir, Chou Tien Chen seakan menjadi momok bagi Jonatan Christie. Karena, Chou Tien Chen meraih dua kemenangan beruntun.

Baca Juga: BWF World Championships 2022, Shi Yu Qi jadi MOMOK Anthony Ginting

Berikut ini Head to Head dari lima pertandingan terakhir antara Jonatan Christie vs Chou Tien Chen:

Yonex All England Open Badminton Championships 2022
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen, 10-21 dan 15-21

BLIBLI Indonesia Open 2019
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen, 21-16, 18-21, dan 14-21

CROWN Group Austalian Open 2019
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen, 22-20, 13-21, dan 21-16

TOTAL BWF Sudirman Cup 2019
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen, 11-21 dan 13-21

Asian Games 2018
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen, 21-18, 20-22, dan 21-15

Meskipun demikian, kans Jonatan Christie untuk lolos ke babak semifinal BWF World Championships 2022 masih terbuka.

Mengingat, Jonatan Christie meraih hasil yang cukup apik dalam babak penyisihan dan meraih empat kemenangan lewat straight game.

Demikian head to head jelang pertandingan babak perempat final BWF World Championships 2022 antara Jonatan Christie vs Chou Tien Chen.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah