Makna Emansipasi Wanita Masa Kini Sebagai Sosok Penerus Perjuangan R.A. Kartini

- 23 April 2022, 21:43 WIB
Ilustrasi Hari Kartini./bekasi.pikian-rakyat.com
Ilustrasi Hari Kartini./bekasi.pikian-rakyat.com /

TRENGGALEKPEDIA.COM - Raden Ajeng Kartini atau R.A. Kartini, siapa yang tak kenal sosoknya? Sosok legendaris yakni wanita luar biasa yang telah memperjuangkan hak-hak wanita agar tidak dipandang sebelah mata.

R.A. Kartini terlahir di Jepara pada 21 April 1879. Karenanya, pada tanggal 21 April diperingati sebagai hari Kartini sebagai bentuk penghormatan berkat wujud perjuangan atas kaum perempuan, simbol persamaan gender, dan emansipasi wanita.

Sosok Raden Ajeng Kartini ini, tampak tidak pernah lepas menjadi topik pembicaraan seputar emansipasi wanita.

Usaha R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak wanita untuk mendapatkan pendidikan setinggi-tingginya dan diberikan kesempatan yang sama untuk menerapkan ilmu yang dimiliki supaya tidak direndahkan derajatnya, menjadikan R.A. Kartini terkenal sebagai tokoh penggerak emansipasi wanita.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, emasipasi adalah pembebasan dari perbudakan ataupun persamaan hak dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat, seperti persamaan hak kaum pria dengan kaum wanita.

Lebih lanjut, emansipasi wanita mempunyai arti proses pelepasan diri oleh para wanita dari kedudukan sosial ekonomi yang rendah atau juga dari pengekangan hukum yang membatasi kemungkinan untuk berkembang dan maju.

Di era modern saat ini, istilah emansipasi telah mengalami pergeseran makna. Hanya saja, kebanyakan wanita masih belum paham bagaimana cara menerapkannya dengan langkah nyata.

Jika dahulu R.A. Kartini berjuang supaya wanita bisa mendapatkan haknya, kini emansipasi wanita sebenarnya dapat diwujudkan dengan langkah-langkah yang lebih mudah.

Salah satu wujud sederhana dari emansipasi yakni ketika wanita tidak menggantungkan hidupnya kepada siapapun dan belajar lebih mandiri.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x