Tanggal 16 September Memperingati Hari Apa? Berikut Ramalan Primbon Jawa tentang Gempa Bumi, Terjadi Pagebluk?

- 15 September 2021, 19:54 WIB
Tanggal 16 September Memperingati Hari Apa? Berikut Ramalan Primbon Jawa tentang Gempa Bumi
Tanggal 16 September Memperingati Hari Apa? Berikut Ramalan Primbon Jawa tentang Gempa Bumi /Trenggalekpedia.com/Dani Saputra

TRENGGALEKPEDIA.COM – Setiap hari pasti terjadi sebuah peristiwa yang nantinya akan dikenang dan diperingati setiap tahunnya.

Tanggal 16 September adalah peringatan hari Ozon International yang diperingati setiap tahunnya. Berikut ini adalah ramalan primbon Jawa tentang gempa bumi.

Di bulan Suro jika terjadi gempa bumi di siang hari artinya diramalkan akan banyak orang yang merasa prihatin, dan jika terjadi di malam hari diramalkan akan terjadi palilit.

Jika gempa tersebut terjadi maka yang harus dilakukan pasca gempa adalah selamatan meminta keselamatan kepada Tuhan dengan berkatan nasi uduk.

Di bulan Sapar jika terjadi gempa bumi di siang hari artinya diramalkan akan terjadi banyak orang yang pindah, yang harus dilakukan pasca gempa adalah slamatan dengan lauk ayam tulak dan membaca doa qunut.

Di bulan Rabiul awwal jika terjadi gempa bumi di siang hari maka akan terjadi banyak orang dianiaya dan jika terjadi di malam hari maka diramalkan akan terjadi pagebluk.

Dan yang harus dilakukan pasca gempa adalah slamatan menggunakan nasi putih dengan lauk ayam putih dan membaca doa Bariklana.

Baca Juga: Tanggal 15 September Memperingati Hari Apa? Berikut Arti Garis Hidup Menurut Ramalan Primbon Jawa

Di bulan Rabiul Akhir jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi hujan dan tanaman tumbuh sbur.

Di bulan Jumadil Awal jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan banyak orang tekun beribadah. Jika terjadi di malam hari artinya akan terjadi kemarau Panjang dengan cuaca yang panas dan banyak bahan makanan yang rusak.

Di bulan Rejeb jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi pagebluk atau banyak wabah penyakit dan banyak hewan yang terkena penyakit. Jika terjadi di malam hari maka artinya diramalkan akan terjadi peperangan di wilayah bagian barat.

Di bulan Ruah jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi banyak kematian dan harga beras mahal, namun jika terjadi di malam hari maka harga beras akan murah.

Di bulan Poso jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi banyak orang yang kelaparan, dan jika terjadi di malam hari maka akan terjadi perpindahan rumah.

Di bulan Syawal jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi banyak orang yang sakit, dan jika terjadi di malam hari maka akan terjadi peperangan.

Di bulan Dzulqo’dah jika terjadi gempa bumi di siang hari maka diramalkan akan terjadi kelahiran calon-calon pendeta dan jika terjadi di malam hari diramalkan akan terjadi banyak kematian.

Di bulan Besar jika terjadi gempa bumi di saing hari maka diramalkan akan terjadi banyak kematian dan jika terjadi di siang hari maka diramalkan akan terjadi sebuah kemakmuran dan harga beras murah.***

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah