Destinasi Wisata di Malang, Cocok untuk Wisata Bersama Keluarga

6 Juni 2022, 16:27 WIB
Destinasi Wisata Malang /Instagram @kampung_warna_warni

TRENGGALEKPEDIA.COM - Kabar baik nih bagi kalian yang akan berlibur ke malang, berikut beberapa wisata di kota Malang yang cocok sebagai tujuan wisata kalian bersama keluarga.

Tempat wisata merupakan tujuan bagi mereka yang sedang berlibur setelah sekian lama menjalani aktivitas sehari-hari sebagai, pekerja, siswa, mahasiswa, dan lain sebagainya, dengan adanya holiday atau liburan di akhir pekan, dapat menenangkan hati dan fikiran.

Banyak orang saat ini lebih memilih destinasi wisata ke tempat-tempat tertentu saja, seperti Yogyakarta, Pacitan, Malang dan tempat wisata hits dan lainya, beberapa wisata tersebut ada yang pantai, gunung, waterboom, juga hutan yang di rawat sebagai tempat wisata alam, maupun kebun binatang.

Salah satunya di kota Malang sendiri juga terdapat beberapa tempat wisata yang banyak tempat-tempat sebagai destinasi wisata untuk berlibur kalian bersama keluarga kalian saat musim libur telah tiba, banyak pilihan wisata di Malang mulai dari wisata budaya, alam, pantai hingga tempat-tempat hits yang memiliki banyak spot foto Instagrammable.

Dengan banyaknya tempat wisata di Malang tersebut mungkin akan membuat kalian kebingungan memilih tempat mana yang sesuai dan cocok untuk berlibur bersama keluarga.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Pacitan Ada Apa Aja? Yuk, Simak Ulasannya untuk Referensi Liburan

Dari berbagai tempat wisata yang terdapat di kota malang tersebut, telah dirangkum beberapa tempat wisata yang cocok dsn sesuai untuk berlibur bersama keluarga saat hari libur tiba, berikut beberapa wisatanya:

1. Taman langit gunung banyak

Wisata ini merupakan wisata taman yang memiliki berbagai spot foto yang keren dan kekinian, dengan latar belakang gunung banyak, lokasi tepatnya wisata ini berada di kawasan Gunung Banyak, di Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Malang.

Tiket masuk yang cukup terjangkau yang hanya 10 ribu rupiah saja, kalian sudah bisa berfoto sepuasnya di berbagai spot foto yang ada, atau hanya sekedar menikmati pemandangan alam sekitar.

2. Jaim Park 3

Jatim park 3 merupakan tempat wisata yang wajib kalian kunjungi selanjutnya, karena memiliki berbagai wahana yang asik dan seru untuk di coba bersama keluarga kalian, jatim park 3 ini berada di Jalan Ir Soekarno nomor 144, Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Kalian bisa mengunjungi jatim Park 3 pada jam-jam oprasional yakni pada pukul 11.00-21.00 WIB, dengan harga tiketnya berkisar dari Rp 40.000 hingga Rp 150.000.

3. Flora wisata san terra

Destinasi wisata ini cocok bagi kalian yang suka dengan bunga-bunga karena di flora wisata san terra ini terdapat 700 jenis bunga yang ditanam, yang membuat pemandangan sekitar menjadi lebih indah dan menarik.

Selain terdapat berbagai jenis bunga, di wisata ini juga terdapat spot-spot foto seperti, Little Korea, Little Amsterdam, Taman Bunga, dan Rainbow Wisteria.

4. Bukit nirwana

Bagi kalian yang suka berkemah dan ingin berniat berkemah bersama keluarga, terdapat wisata alam di malang yang dijadikan tempat berkemah yakni bukit nirwana.

Baca Juga: Mari Mengenal Bali dan Destinasi Wisata yang Membuat Candu

Bukit ini memiliki keindahan tersendiri karena dikelilingi oleh 10 gunung dan pastinya membuat pemandangan sekitar indah.

Destinasi wisata ini berada di Tulungrejo, Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Malang. Lalu dari pusat kota batu sendiri dapat ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit perjalanan.

5. Kampung warna warni jodipan

Wisata ini disebut dengan kampung warna-warni karena memiliki banyak warna pada setiap bangunan, hal ini membuat keindahan tersendiri.

Fasilitas yang lengkap di kampung warna-warni seperti, area parkir, toilet, musala, tempat duduk, dan warung makan membuat tempat wisata ini banyak dikunjungi wisatawanTIKET  dengan harga tiket yang sangat terjangkau hanya 5 ribu kalian bisa keliling untuk melihat keindahan kampung warna-warni.*** (M. Faiq. Fadhilulloh)

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler