Paling Rekomen! Ini 5 Tempat Nongkrong di Ponorogo Paling Ramai, Bukan Warung Kopi dan Kafe, Tapi Ini

- 23 Juni 2023, 08:31 WIB
Paling Rekomen! Ini 5 Tempat Nongkrong di Ponorogo Paling Ramai, Bukan Warung Kopi dan Kafe, Tapi Ini/ freepik @ pressfoto
Paling Rekomen! Ini 5 Tempat Nongkrong di Ponorogo Paling Ramai, Bukan Warung Kopi dan Kafe, Tapi Ini/ freepik @ pressfoto /

TRENGGALEKPEDIA.COM – Bagi kalian warga Ponorogo dan dari luar yang ingin mencari tempat nongkrong dengan mencari tempat-tempat yang indah dan banyak para pedagang makanan dan minuman, berikut ini beberapa tempat yang cocok untuk kalian coba.

5 Rekomendasi tempat nongkrong di  Ponorogo ini bisa kalian kunjungi bersama teman-teman ataupun keluarga, berikut tempatnya:

Waduk Bendo Sawo

Bagi kalian yang suka dengan suasana alam dan pemandangan, Waduk Bendo cocok untuk kalian kunjungi saat di Ponorogo.

Waduk Bendo ini merupakan waduk yang membendung Sungai Keyang di Desa Ngindeng Kecamatan Sawo, yang telah diresmikan pada 7 September 2021 lalu, oleh Presiden Joko Widodo.

Lalu jika kalian bingung, tempat untuk nongkrong di Ponorogo, Waduk Bendo ini bisa menjadi rekomendasi tempat untuk nongkrong kalian bersama teman maupun keluarga.

Baca Juga: Ke Ponorogo Wajib Mengunjungi 4 Destinasi Wisata Alam Buatan yang Menyuguhkan Keindahan Luar Biasa Ini

Jalan Baru Ponorogo

Tempat yang bisa kalian kunjungi saat di Ponorogo ialah Jalan Baru. Jalan baru merupakan tempat yang dipingir jalan banyak para pedagang berjualan berbagai olahan makanan dan minuman.

Selain itu banyak pedagang pakaian, aksesoris, tempat makan dan lain sebagainya, sehingga Jalan Baru cocok untuk kalian kunjungi saat ke di Ponorogo sambil nongkrong, sehingga banyak orang yang datang ke jalan baru hanya untuk membeli makanan dan minuman.

Jalan Hos Cokroaminoto

Jika kalian mencari tempat di kota dan pastinya tak kalah indah dengan pemandangan alam, Jalan Hoskcokroaminoto jawabanya.

Jalan Hoscokroaminoto merupakan tempat yang bisa kalian kunjungi saat nongrkong di Ponorogo bersama teman maupun keluarga.

Di Jalan Hoscokroaminoto juga terdapat penjual makanan dan angkringan, sehingga jika kalian berada di Jalan Hoskcokroaminoto tidak perlu khawatir tentang makanan dan minuman

Telaga Ngebel

Telaga Ngebel merupakan tempat wisata yang sudah terkenal sekali di Ponorogo, sehingga jika kalian ingin nongkrong di Telaga Ngebel cocok sekali, karena juga terdapat penjual makanan dan angkringan disekitar telaga.

Kalian bisa menghabiskan waktu untuk nongkrong di Telaga Ngebel sembari melihat pemandangan alam telaga yang indah dan udara yang sejuk.

Untuk malam hari kalian juga akan disuguhkan dengan water fountain yang menjadi ikon baru Telaga Ngebel.

Baca Juga: Ada Istana Lesehan dan Joglo Manis, Ini 5 Alamat Rumah Makan dengan Menu Terkenal dan Enak Ponorogo 2023

Alun-Alun Ponorogo

Rekomendasi tempat nongkrong terakhir di Ponorogo adalah Alun-Alun Ponorogo yang menjadi andalan dan sebuah ikon di Ponorogo.

Selain tempat yang luas, Alun-Alun Ponorogo juga dekat dengan berbagai lokasi seperti Masjid Agung Ponorogo, Gedung pemkab Ponorogo, lalu Restoran, Angkringan, pedagang makanan dan minuman.

Sehingga Alun-Alun Ponorogo menjadi tempat yang cocok untuk nongkrong kalian di Ponorogo baik bersama teman maupun keluarga.

Dari kelima tempat tersebut salah satunya wajib kalian kunjungi jika sedang ngabuburit di Ponorogo.***

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x