5 Keindahan Wisata di Kabupaten Tuban, Ada Air Terjun hingga Pantai, Surga Tersembunyi yang Wajib Dikunjungi

- 21 Juni 2024, 16:15 WIB
5 Keindahan Wisata di Kabupaten Tuban, Ada Air Terjun hingga Pantai, Surga Tersembunyi yang Wajib Dikunjungi
5 Keindahan Wisata di Kabupaten Tuban, Ada Air Terjun hingga Pantai, Surga Tersembunyi yang Wajib Dikunjungi /Tim Trenggalek/

Trenggalek - Bagi kamu yang hendak berlibur, Kabupaten Tuban bisa menjadi pilihan menarik. Terletak di Pantai Utara Jawa, Tuban berbatasan langsung dengan Rembang, Lamongan, dan Bojonegoro.

Dengan pusat pemerintahan yang hanya 100 kilometer dari Kota Surabaya, Tuban memiliki destinasi wisata alam dan budaya yang ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.

Berikut adalah beberapa destinasi wisata andalan di Kabupaten Tuban yang dapat kamu kunjungi:

1. Air Terjun Putri Nglirip

 Air Terjun Putri Nglirip
Air Terjun Putri Nglirip

Terletak di Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, sekitar 35 kilometer dari Kota Tuban, Air Terjun Putri Nglirip menawarkan panorama keindahan alam dengan air terjun setinggi 29 meter dan air yang jernih. Banyak pohon rindang di sekitar tebing yang menambah suasana sejuk.

Tepat di atas air terjun, terdapat Makam Syeikh Abdul Jabbar yang dijaga kesuciannya oleh masyarakat setempat. Tiket masuk seharga Rp 8 ribu untuk dewasa dan Rp 3 ribu untuk anak-anak. Disarankan untuk berkunjung saat musim kemarau untuk pengalaman terbaik.

2. Ekowisata Silowo Merakurak

Ekowisata Silowo Merakurak /Instagram @wisatasilowo/
Ekowisata Silowo Merakurak /Instagram @wisatasilowo/

Berlokasi di Desa Mandirejo, Kecamatan Merakurak, Ekowisata Silowo adalah destinasi yang mengusung konsep ekowisata. Dulunya terbentuk dari bendungan air yang jebol, kini wisatawan dapat menikmati rimbunnya pepohonan sagu dan air jernih berwarna kehijauan.

Tersedia wahana air seperti perahu kano dan perahu mesin, serta area berenang dengan syarat menggunakan pelampung. Tiket masuk hanya Rp 5 ribu per orang, belum termasuk biaya parkir dan wahana. Tempat ini buka setiap hari dari pukul 08.00-15.00 WIB.

3. Pantai Boom

Pantai Boom Tuban/IG/@initania06
Pantai Boom Tuban/IG/@initania06

Pantai Boom, terletak di Kelurahan Kutorejo dekat pusat Kota Tuban, menawarkan keindahan alam terutama saat matahari terbit dan terbenam.

Pengunjung dapat memancing ikan, menikmati hidangan laut, dan berbelanja cinderamata. Tiket masuk berkisar antara Rp 4 ribu hingga Rp 8 ribu per orang, tergantung hari kunjungan. Pantai ini buka dari pukul 07.00-18.00 WIB, dan mulai pukul 05.30-18.00 WIB pada akhir pekan.

4. Wisata Kampung Batik Margorejo

Batik menjadi ikon daerah Tuban yang unik dari segi bahan, corak, dan warna. Wisata Kampung Batik Margorejo di Kecamatan Kerek, sekitar 45 kilometer dari Kota Tuban, adalah sentral industri batik dan tenun.

Wisatawan dapat melihat proses pembuatan batik, bahkan mencoba membuatnya sendiri. Kain batik yang dihasilkan perajin lokal juga bisa dibeli langsung di sini.

5. Pemandian Bektiharjo

Pemandian Bektiharjo adalah destinasi wisata legendaris di Tuban yang sudah ada sejak puluhan tahun lalu. Terletak di Dusun Krajan, Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, pemandian ini berasal dari sumber mata air alami yang sangat jernih dan tidak pernah mengalami kekeringan.

Selain kolam renang untuk dewasa dan anak-anak, terdapat juga sejumlah kera yang dipercaya sebagai penjaga atau leluhur sungai tersebut.

Tradisi manganan atau sedekah bumi juga dilaksanakan setiap tahun di sini sebagai bentuk syukur kepada Tuhan. Tiket masuk berkisar antara Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu per orang, tergantung hari kunjungan. Pemandian ini buka setiap hari dari pukul 07.00-17.00 WIB.

Dengan berbagai destinasi wisata menarik ini, Kabupaten Tuban menawarkan pengalaman liburan yang tak terlupakan. Jadi, jadikan Tuban sebagai tujuan liburanmu berikutnya!***

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah