Palig Viral, Ini 5 Wisata Hits di Surabaya, Atlantis Land hingga De Javasche Bank yang Instagramable

- 22 Juni 2024, 11:15 WIB
Palig Viral, Ini 5 Wisata Hits di Surabaya, Atlantis Land hingga De Javasche Bank
Palig Viral, Ini 5 Wisata Hits di Surabaya, Atlantis Land hingga De Javasche Bank /dok. surabaya.go.id/

Ikon dari Taman Mozaik adalah rumah berdinding mozaik yang tampak eye-catching. Ditambah dengan kursi-kursi taman yang memiliki desain klasik dan futuristik, tempat ini sangat cocok bagi kamu yang suka berfoto dan mengunggahnya ke media sosial.

Wisata Air Kalimas

Jika kamu ingin jalan-jalan di malam hari, kawasan Wisata Air Kalimas di Taman Prestasi bisa menjadi pilihan.

Pengunjung bisa merasakan pengalaman naik perahu dengan suasana malam yang dilengkapi dengan gemerlap lampu-lampu.

Tempat wisata ini juga menyediakan area bermain anak, seperti ayunan, seluncuran, dan jungkat-jungkit. Selain itu, ada panggung terbuka, spot WiFi gratis, hingga area kulineran.

De Javasche Bank

Museum De Javasche Bank, juga dikenal sebagai Museum Bank Indonesia, merupakan museum mata uang yang dibuka pada tahun 2012 setelah proses restorasi selesai.

Terletak di Jalan Garuda Nomor 1, Krembangan, Surabaya, museum ini menampilkan sejarah sistem perbankan di Indonesia melalui tiga lantai yang terbagi menjadi ruangan koleksi mata uang lama, ruangan koleksi dari konservasi, dan ruangan koleksi harta budaya.

Selain wisata sejarah, Museum De Javasche Bank juga sering menjadi spot foto yang cukup instagramable. Museum ini buka setiap hari kecuali Senin dan hari libur.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera jelajahi berbagai tempat wisata unik dan instagramable di Surabaya ini dan rasakan pengalaman yang tak terlupakan!***

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah