Apa yang Dimaksud Dengan Ulul Albab? Berikut Ciri-ciri Orang yang Termaksuk Ulul Albab

- 10 Desember 2021, 20:22 WIB
Apa yang Dimaksud Dengan Ulul Albab? Berikut Ciri-ciri  Orang yang Termaksuk Ulul Albab.
Apa yang Dimaksud Dengan Ulul Albab? Berikut Ciri-ciri Orang yang Termaksuk Ulul Albab. /mucahityildiz/Pixabay

TRENGGALEKPEDIA.COM - Ulul Albab adalah mereka yang menggunakan akal pikirannya. Terlebih kepada orang yang menggunakan akal pikir sempurna dan logika yang sehat.

Pengertian Ulul Albab atau Ulil Albab adalah orang yang menggunakan akal pikirannya untuk mengenal siapa Allah, bagaimana keagungan-Nya, kesempurnaan Hikmak-Nya, dan pujian-Nya, keadilan dan rahmat-Nya yang begitu luas.

Sementara itu, kata Ulul Albab sendiri disebutkan didalam Al-Qur’an sebanyak 16  kali. Kata Ulul adalah bentuk jamak yang tidak memiliki mufrad (kata tunggal) – artinya ashab (pemilik).

Sedangkan kata Albab adalah bentuk jamak, dan memiliki 2 kata mufrad (kata tunggal). Pertama mufrad nya adalah kata al-Labab yang artinya bagian dada binatang yang diikat tali agar pelana tidak lepas.

Kedua mufradnya adalah kata al-Lubb yang artinya inti dari segala sesuatu. Didalam Al-Qur’an Ulul Albab diterjemahkan orang yang berakal.

Orang yang berakal sebagaimana yang dimaksud didalam Al-Qur’an ini bukan merupakan orang yang menggunakan akal pikiranya untuk berpikir tenyang syariat.

Baca Juga: Doa Berbuka Puasa Senin dan Kamis Bahasa Arab dan Latin Lengkap dengan Artinya

Pada dasarnya Ulul Albab merupakan orang-orang yang menggunakan akal pikirannya menuju syariat agama.

Termasuk kearah kebaikan sesuai dengan aturan-aturan yang ada di agama Islam semata-mata hanya untuk beribadah kepada Allah ta’ala.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah