Profil Biodata Prabowo Subianto, Capres 2024 dari Koalisi Indonesia Maju

26 Oktober 2023, 07:55 WIB
Profil Biodata Prabowo Subianto, Capres 2024 dari Koalisi Indonesia Maju /

TRENGGALEKPEDIA.COM – Berikut ini profil biodata Prabowo Subianto, calon presiden 2024 dari koalisi Indonesia Maju, simak ulasannya.

Prabowo Subianto lahir pada 17 Oktober 1951 bertempat di Jakarta, beliau merupakan anak dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar.

Prabowo merupakan anak ketiga dari empat bersaudara, beliau memiliki dua kakak perempuan dan satu adik laki-laki.

Baca Juga: Profil Biodata Gibran Rakabuming Raka Cawapres 2024 Prabowo Subianto  

Biantiningsih Miderawati dan Maryani Ekowati merupakan kedua kakak perempuan Prabowo, sedangkan untuk adik laki-lakinya bernama Hashim Djojohdikusumo.

Probowo Subianto telah menikah dengan anak Presiden Soeharto yang bernama Siti Hediati Hariyadi.

Dari hasil pernikahan tersebut, Prabowo Subianto dikarunai satu anak laki-laki yang bernana Regowo Didiet Hediprasetyo.

Baca Juga: Simak! Berikut Riwayat Pendidikan Gibran Cawapres 2024 Prabowo Subianto

Dari usia dini Prabowo telah mengikuti tugas orang tuanya yang berpindah-pindah tempat hingga sampai diluar negeri.

Riwayat pendidikan Prabowo juga mengikuti tempat tinggal orang tuanya yang selalu berpindah-pindah, dimana Prabowo menganyam sekolah SD di Hongkong.

Setelah itu pindah ke Malaysia, Swiss, hingga menyelesaikan sekolah menengah atasnya di American School yang bertempat di Inggris.

Di usianya yang menginjak umur 16 tahun, Prabowo diajak kembali ke Indonesia oleh ayahnya untuk memperkenalkan masyarakat Indonesia.

Prabowo muda dikenal dengan aktivitas sosialnya yang sering mengikuti kegiatan orang tuanya ketika menghadiri acara-acara penting.

Prabowo Subianto juga pernah mendirikan lembaga swadaya masyarakat pertama di Indonesia yang bernama Lembaga Pembangunan.

Di usianya 19 tahun, Prabowo memutuskan untuk masuk ke Akademi Militer Nasional di Magelang, Jawa Tengah, tahun 1970.

Sebelumnya Prabowo Subianto juga kuliah di University of Colorado dan George Washington University, Amerika Serikat.

Karier Prabowo Subianto di dunia militer berjalan cemerlang, sampai dia gabung di Kopasus Indonesia serta menerima berbagai penghargaan.

Hingga masa pensiunnya, jendral purna bintang tiga tersebut menjadi Menteri Pertahanan di era Presiden Joko Widodo.

Demikianlah informasi mengenai profil biodata Prabowo Subianto Capres 2024 dari koalisi Indonesia Maju.***

 

 

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler