Buka Puasa Nikmat! 4 Rekomendasi Kuliner Legendaris Kota Malang yang Cocok untuk Berbuka Puasa

22 Maret 2024, 16:00 WIB
Buka Puasa Nikmat! 4 Rekomendasi Kuliner Legendaris Kota Malang yang Cocok untuk Berbuka Puasa /Erie W. Adji

TRENGGALEKPEDIA.COM - Kota Malang, kota yang dikenal memiliki banyak sekali wisata alamnya yang mempesona ternyata juga menyimpan wisata kuliner yang banyak juga.

Keindahan dari Kota Malang pun tak perlu diragukan lagi. Tetapi, selain pada keindahan wisata alamnya, Kota Malang juga memiliki wisata kuliner yang tak kalah menarik untuk dikunjungi.

Dari Bakso yang gurih hingga es krim yang legendaris. Malang menawarkan berbagai pilihan kuliner yang patut kalian coba, terutama pada bulan Ramadhan.

Tim Trenggalekpedia telah merangkum beberapa rekomendasi kuliner legendaris kota Malang yang cocok untuk berbuka puasa. Tunggu apalagi, Simak artikel ini lebih Lanjut!

4 Rekomendasi Kuliner Legendaris Kota Malang yang Cocok untuk Berbuka Puasa

1. Toko Oen Malang

Baca Juga: Di Balik 4 Nama Makanan Khas Jawa Timur Ini Mengandung Makna Mendalam, Apa Saja?

Toko Oen Malang menyajikan pengalaman berwisata kuliner yang berbeda dari yang kalian temui. Yaitu di sini kalian bisa menikmati sensasi masakan Eropa. Seperti halnya kue, berbagai minuman, dan tentunya es krimnya dengan resep jadul sehingga memiliki rasa yang autentik dan rasanyapun tidak berubah-ubah dari hari ke hari. Sehingga membuat toko ini tak pernah sepi pengunjung.

Mempunyai lokasi di Jln. Jendral Basuki Rahmat no. 5, Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Toko Oen Malang menjadi salah satu toko legendaris di Kota Malang. Menu andalan di Toko Oen Malang adalah es krim dari Toko Oen Malang wajib kalian coba jika berkunjung ke toko ini.

Tentunya menu tersebut sangat cocok untuk berbuka puasa. Sesuai dengan sunnah nabi yaitu berbukalah dengan yang manis-manis. Yuk tunggu apalagi ajak teman atau kerabat kalian buat menikmati menu-menu yang telah disajikan di Toko Oen Malang ini.

2. Bakso President Malang

Baca Juga: Inilah Resep Jenang Sumsum, Cocok untuk Buka Puasa Ramadhan 2024, Kuliner Tradisional Segar-Manisnya Terasa

Tempat selanjutnya yang harus kalian kunjungi ketika di Kota Malang adalah Bakso President Malang. Wow dari namanya saja sudah unik bukan? Bakso President ini berlokasi di Jln. Batanghari no.5, Rampat Celaket, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Tempat ini menawarkan sensasi unik menyantap bakso yang gurih dengan melihat pemandangan kereta lewat disamping restoran ini yang tentunya cocok untuk berbuka puasa bersama teman atau keluarga kalian.

Buat kalian yang buka puasa ingin mencari menu bakso bakso presidentlah jawabanya. Dijamin baksonya enak dan gurih. Perpaduan daging bakso yang lembut serta kuah yang gurih dan kaya rempah akan membuat kalian ketagihan untuk berkunjung di restoran ini.

3. Rawon Rampal

Baca Juga: 4 Kuliner ala Timur Tengah di Kampung Arab Sunan Ampel Surabaya, Cocok Buat Bukber Puasa Ramadhan

Salah satu tempat makan yang wajib di kunjungi saat berada Kota Malang adalah Rawon Rampal. Rawon adalah hidangan khas Jawa Timur. Biasanya rawon mempunyai ciri kuah hitam khas kluwek dengan bumbu rempah pilihan sehingga menyajikan rasa yang unik dan autentik.

Rawon Rampal telah menjadi salah satu menu yang wajib di coba di Kota Malang. Rawon Rempal ini berdiri sejak tahun 1957 dan menjadi salah satu tempat makan legendaris di Kota Malang.

Mempunyai lokasi di Jln. Panglima Sudirman no.71A, Klojen, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, tempat makan ini sukses memanjakan lidah para pengunjung.

For your information warung ini tak pernah sepi pengunjung jadi bisa dipastikan kalian alangkah baiknya datang lebih awal.

4. Depot Pangsit Mie Bromo Pojok

Baca Juga: Menyambut Buka Puasa dengan Kuliner Menyehatkan: Rekomendasi Menu Buka Puasa yang Lezat dan Bergizi 2024

Bagi kalian penggemar mie, tempat makan yang satu ini sangat cocok untuk kalian kunjungi ketika berada di Kota Malang.

Depot Pangsit Mie Bromo Pojok menawarkan pengalaman kuliner yang tak akan terlupakan dengan berbagai pilihan menu seperti bubur ayam, tahu campur, hingga tahu lontong.

Warung ini berlokasi di Jln. Patimura no.53, Klojen, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Kalian dapat mencicipi menu yang telah tersedia di sini dan temukan sensasi kelezatan yang tiada duanya ini.

Yuk tunggu apalagi ajak teman atau keluarga kalian untuk buka bersama di sini.

Selain keempat restoran di atas, Malang masih menyimpan banyak sekali wisata kuliner lainya lo. Jadi, tunggu apalagi kalian bisa mencoba mengunjungi warung-warung atau tempat makan yang ada di Kota Malang ini.***

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler