Pemerintah Resmi Perpanjang PPKM Darurat, Jokowi: Akan Mulai Dibuka Jika

- 20 Juli 2021, 20:35 WIB
Pemerintah Resmi Perpanjang PPKM Darurat, Jokowi: Akan Mulai Dibuka Jika
Pemerintah Resmi Perpanjang PPKM Darurat, Jokowi: Akan Mulai Dibuka Jika /tangkapan layar/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Pemerintah secara resmi telah mengumumkan perpanjangan PPKM Darurat mulai tanggal 21 Juli 2021.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo atau biasa disapa Jokowi melalui siaran pers yang disamapaikan melalui kanal resmi Sekretariat Presiden, Selasa 20 Juli 2021.

Meski demikian, periode waktu perpanjangan PPKM Darurat tersebut tidak secara gamblang disebutkan oleh Jokowi.

Menurutnya, Pemerintah akan mulai melakukan pembukaan secara bertahap PPKM Darurat jika trend kasus positif Covid-19 mengalami penurunan.

 “Karena jika trend ksus terus mengalami penurunan, maka tanggal 26 juli 2021 pemerinah akan melakukan pembukaan secara bertahap” ujar Jokowi.

Adanya pemberlakuan PPKM darurat oleh pemerintah menurut Presiden adalah demi mengurangi adanya kepenuhan di Rumah Sakit.

Ini dilakukan untuk menurunkan penularan Covid-19 dan mengurangi kebutuhan masyrakat untuk pengobatan di rumah sakit.

“Sehingga tidak membuat lumpuhnya Rumah Sakit lantaran Over kapasitas pasien Covid-19,”

Selain itu, pelaksanaan PPKM Darurat juga demi memberi ruang bagi Rumah Sakit agar bisa membantu pengobatan bagi pasien kritis selain Covid-19.

“Serta agar pelayanan kesehatan untuk pasien dengan penyakit kritis lainnya tidak terganggu dan terancam nyawanya,” lanjut Presiden.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x