UPDATE Covid-19 Nasional Hari Ini 9 Februari 2022 Kasus Positif Virus Corona Melonjak 119,9 Persen

- 9 Februari 2022, 18:33 WIB
Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus Corona per hari ini, Rabu, 9 Februari 2022 bertambah hingga tembus 46.000 kasus per hari.
Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus Corona per hari ini, Rabu, 9 Februari 2022 bertambah hingga tembus 46.000 kasus per hari. /

TRENGALEKPEDIA.COM - Update sebaran Covid-19 di Indonesia hari ini, Rabu, 9 Februari 2022.

Kasus terkonfirmasi hari ini kembali melonjak hingga lebih dari 119,9 persen.

Jumlah ini hasil dari prosentase perbandingan jumlah kasus terkonfirmasi positif hari ini dengan 8 Februari 2022.

Baca Juga: UPDATE Corona Nasional Hari Ini 8 Februari 2022, Kasus Positif Melonjak 37.492, Kasus Aktif 26.701

Pada 8 Februari 2022 tercatat ada tambahan 37.492 kasus terkonfirmasi positif virus Corona.

Sedangkan hari ini, 9 Februari 2022 tercatat ada tambahan 46.843 kasus.

Dengan demikian, jumlah kasus terkonfirmasi positif virus Corona lebih tinggi dengan selisih 9.351 dari jumlah tambahan kasus harian per 8 Februari 2022.

Sehingga, prosentase jumlah kasus terkonfirmasi virus Corona per hari ini sekitar 119,9 persen dari jumlah kemarin.

Baca Juga: UPDATE Sebaran Covid-19 Nasional Hari Ini 7 Februari 2022 Turun Di Bawah 27.000 Kasus: Jakarta Tertinggi

Hingga saat ini, total keseluruhan kasus terkonfirmasi positif virus Corona di Indonesia mencapai 4.626.936 kasus.

Kemudian, kasus aktif di Indonesia hari ini bertambah 32.762 kasus.

Dengan adanya tambahan tersebut, total keseluruhan kasus aktif di Indonesia hingga saat ini mencapai 265.824 kasus.

Untuk jumlah kasus meninggal dunia hari ini tercatat ada tambahan 65 kasus.

Baca Juga: Update Sebaran Covid-19 Nasional Hari Ini, 6 Februari 2022: Tambah 36.057 Kasus Positif Baru

Total keseluruhan kasus meninggal dunia akibat Covid-19 maupun disertai komorbid di Indonesia mencapai 144.784 kasus.

Sedangkan jumlah kasus sembuh ada tambahan 14.016 kasus menjadi 4.216.328 kasus.

Sebagai informasi, hari ini ada 284.638 orang yang diperiksa dengan rincian PCR dan TCM sebanyak 83.207 serta Antigen sebanyak 201.431.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah