Maksud dan Arti Kata Moots, Bahasa Gaul yang Viral di TikTok hingga Tayang 13 Miliar Kali. Simak Penjelasannya

- 1 Juli 2022, 11:31 WIB
Maksud dan arti kata Moots, bahasa gaul yang viral di TikTok dan bikin banyak orang penasaran, tayang lebih dari 13 miliar kali
Maksud dan arti kata Moots, bahasa gaul yang viral di TikTok dan bikin banyak orang penasaran, tayang lebih dari 13 miliar kali /Pixabay @DariuszSankowski/

Tren ini merupakan sebuah challenge dimana para pengguna akan saling follow satu dengan lainnya dengan syarat memakai foto profil Nayeong yang berbentuk bintang.

Dalam tren I’m Gonna Be A Star, para pengguna dengan foto profil yang telah ditentukan dan berkomentar di video yang mengikuti tren ini akan banyak mendapat follower.

Baca Juga: Link Nonton Money Heist Korea Part 1 Subtitle Indonesia, Lengkap Jadwal Tayang Part 2: Remake Film Spanyol

Oleh sebab itu, Istilah dan tagar Moots secara otomatis ikut banyak digunakan oleh banyak pengguna sebagai ajakan untuk saling follow akun.

Dari Mana Istilah Moot Berasal

Menurut berbagai informasi yang dihimpun, Istilah Moots sendiri mulai banyak dikenal dan dipakai bermula dari Twitter.

Pengguna Twitter mulai memakai istilah Moots sebagai pengganti dari Mutual atau Mutualan.

Istilah Moots kemudian semakin banyak dipakai oleh para pengguna di media sosial lain hingga di TikTok.

Meski demikian, hingga saat ini belum diketahui secara pasti siapa atau dari kelompok mana istilah Moots ini bermula.

Istilah Moots telah beredar begitu saja di media sosial sebagai bahasa gaul yang dipakai oleh anak-anak muda untuk saling berinteraksi antara satu orang dan orang lain.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x