Nikmatnya Botok Ikan Laut Khas Trenggalek, Warung Ini Sudah Berdiri Sejak 1990-an, Cek Lokasinya!

- 23 Mei 2024, 09:45 WIB
Nikmatnya Botok Ikan Laut Khas Trenggalek, Warung Ini Sudah Berdiri Sejak 1990-an
Nikmatnya Botok Ikan Laut Khas Trenggalek, Warung Ini Sudah Berdiri Sejak 1990-an /

TrenggalekPedia - Menyantap ikan bakar di daerah pesisir mungkin sudah biasa. Tetapi di Desa Karanggandu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, ada sajian lain dari olahan ikan laut yang patut dicoba: botok ikan.

Warung Botok Wono Lestari, yang sudah ada sejak 1990-an, menjadi tujuan favorit para pencinta kuliner tradisional. Warung sederhana ini terkenal dengan tiga jenis botok yang dijualnya: botok ikan blencing, botok cumi, dan botok tawon.

Meskipun tawon bukan hasil olahan laut, menu ini menjadi variasi menarik dari dua jenis botok ikan laut yang sudah ada. Seperti botok pada umumnya, botok di warung ini dibuat dengan wadah daun pisang, menambah aroma dan cita rasa khas.

Baca Juga: Cegah Kriminalitas, Polisi Gelar KRYD di Trenggalek, Digilir ke Berbagai Lokasi

Penghidangannya pun unik. Beberapa entong nasi ditaruh di atas kuah botok dan lauknya, dengan porsi besar yang langsung menutup isi botok.

Bumbu yang digunakan kurang lebih sama dengan botok lainnya, namun pemilik warung selalu berusaha menjaga kualitas rasa.

Ini menjadi salah satu alasan warung kecil di pinggir jalan ini tetap digemari pelanggan.

Adapun penjual botok ini bernama Wiwik Agustiani. Ia merupakan generasi kedua. Yang melanjutkan usaha kuliner ibunya. Wiwik mengaku tetap berpegang teguh pada cita rasa khas yang cocok dengan lidah orang Jawa.

Baca Juga: Bakal Bertarung di Trenggalek, Berikut 15 FInalis POI 2024 Berebut Juara 1

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah