Jadwal Final All England di iNews TV dan MNCTV, The Daddies vs Bagas/Fikri Berebut Total Hadiah Rp14 Miliar

- 20 Maret 2022, 13:39 WIB
Inilah jadwal Final All England di iNews TV dan MNCTV hari ini Minggu 20 Maret 2022. The Daddies vs Bagas-Fikri Berebut Hadiah Rp14 Miliar.
Inilah jadwal Final All England di iNews TV dan MNCTV hari ini Minggu 20 Maret 2022. The Daddies vs Bagas-Fikri Berebut Hadiah Rp14 Miliar. /Twitter.com/@INAbadminton

TRENGGALEKPEDIA.COM – Setelah berhasil menumbangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sumanjaya di partai ganda putra, akhirnya Bagas/Fikri melenggang ke final All England 2022.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana akan menghadapi ganda putra seniornya sendiri yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan atau The Daddies pada Final All England 2022 yang akan digelar malam ini, 20 Maret 2022.

Mereka akan memperebutkan gelar juara partai Ganda Putra di All England 2022 dengan total hadiah 1 juta dollar atau sekitar Rp14 miliar.

Pasangan yunior ini masih sangat muda, diketahui Muhammad Shohibul Fikri lahir pada 16 November 1999 di Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Link Streaming dan Jadwal All England Hari Ini, 20 Maret 2022: The Daddies Siap Balas Kekalahan Minion

Baca Juga: Rekor Apik Bagas,Fikri di All England Open 2022, Sederet Pemain Unggulan Dilibas: Saya Seperti Mimpi

Sedangkan pasangannya Bagas Maulana lahir di Cilacap, Jawa Tengah, pada 20 Juli 1998.
Sementara lawannya The Daddies dari segi umur dan pengalaman jauh di atas mereka.

Diketahui Mohammad Ahsan lahir di Palembang tanggal 9 Juli 1987. Dan Hendra Setiawan lahir di Pemalang Jawa Tengah pada tanggal 25 Agustus 1984.

Kendati demikian melihat beberapa pertandingan sebelumnya, Bagas/Fikri tak bisa dipandang sebelah mata.

Terbukti di perempat final All England 2022, mereka berhasil menumbangkan juara dunia asal Jepang yakni Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Dan di semifinal All England 2022 tak kalah mengejukan, ternyata mereka berhasil mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sumanjaya atau The Minions.

Prestasi pasangan ganda putra yunior asal Tanah Air ini tentu menjadi pertanda regenerasi altet Badminton terus berjalan.

Sementara babak Final All England 2022 akan dimulai pada pukul 19.00 WIB mala mini di Utilita Arena Birmingham, Inggris.

Court 1

1. An Seyoung [4] (Korea Selatan) vs Akane Yamaguchi [2] (Jepang)

2. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/2)

3. Nami Matsuyama [7]/Chiharu Shida (Jepang) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China)

4. Yuta Watanabe [4]/Arisa Higashino (Jepang) vs Wang Yi Lyu [3]/Huang Dong Ping (China)

5. Lakshya Sen (India) vs Viktor Axelsen [1] (Denmark)

Final All England 2022 ini dapat disaksikan secara langsung di iNews TV dan MNCTV.

Sedangkan untuk menyaksikan live skor final All Enggland 2022 dapat disaksikan di:DI SINI 

*) Disclaimer: Jadwal All Englanda 2022 sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebijakan pihak penyelenggara.***

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x