Perebutan Juara 3 Piala Asia U 23, Jadwal Bola Timnas Indonesia vs Irak, Target Lolos Olimpiade 2024, Prediksi

- 1 Mei 2024, 14:10 WIB
Ini jadwal bola Timnas Indonesia vs Irak lengkap prediksi, perebutan juara 3 Piala Asia U 23 terget lolos Olimpiade 2024
Ini jadwal bola Timnas Indonesia vs Irak lengkap prediksi, perebutan juara 3 Piala Asia U 23 terget lolos Olimpiade 2024 /Instagram: @rafaelstruick/

TrenggalekPedia – Pada ajang bergengsi Piala Asia U 23, Timnas Indonesia akan berjumpa dengan pasukan Irak dalam laga perebutan juara ke 3, di mana skuad Garuda Muda memiliki target untuk bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024, berikut jadwal pertandingannya.

Duel seru antara kedua tim kebelasan tersebut akan berlangsung pada Kamis, 2 Mei 2024, pukul 22:30 WIB, bertempat di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar.

Seperti yang kita ketahui, bahwa di pertandingan Semi Final anak asuh Shin Tae yong harus puas menerima kekalahan atas tim Uzbekistan dengan skor telak yakni 2-0  tanpa balas. Akibat dari kekalahn tersebut Timnas Indonesia gagal lolos ke babak Final Piala Asia U 23 2024.

Pada pertandingan lain, pasukan Jepang berhasil menaklukan skuad Irak dengan skor 2-0 tanpa ampun, sehingga tim yang berjuluk Samurai Biru tersebut berhasil lolos ke putaran Final Piala Asia U 23 2024 dan akan bertemu dengan Timnas Uzbekistan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Sukses Gilas Habis Yordania Skor 4-1 Piala Asia U 23, Ini Klasemen Terbaru Grub A  

Di sisi lain, Timnas Irak akan berjumpa melawan Timnas Indonesia di laga perebutan juara ke 3 Piala Asia U 23 2024, di mana kedua tim tersebut pastinya akan menampilkan pola permainan yang maksimal guna mengamankan gold tiket untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Pada laga panas nanti kedua tim kesebelasan tentunya juga akan menurunkan susunan pemain terbaiknya demi untuk meraih poin penuh kemenangan, berikut ini prediksi susunan pemain atau line up dari Timnas Indonesia U 23 dan Timnas Irak U 23:

Timnas Indonesia (3-4-2-1): Ernando Ari, Muhammad Ferrari, Komang Teguh, Justin Hubner, Fajar Fathurrahman, Pratama Arkhan, Nathan Tjoe A On, Ivar Jenner, Marcelino Ferdinan, Witan Sulaiman, Rafael Struick.

Timnas Irak (4-2-3-1): Hussain Hassan, Mustafa Saadoun, Zaid Tahseen, Josef Al Imam, Ahmed Makniz, Hussein Amer, Muntadher Mohammed, Karrar Mohammed Al Mukhtar, Ali Jasim, Nihad Mohammed, Amin Al Hamawi.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah