Spesifikasi Redmi Note 11 vs Realme 8, HP Harga 2 Juta dengan Spek Keren

- 31 Maret 2022, 15:57 WIB
Realme Vs Redmi Note 11. HP harga 2 jutaan yang memiliki spesifikasi dengan fitur yang menarik
Realme Vs Redmi Note 11. HP harga 2 jutaan yang memiliki spesifikasi dengan fitur yang menarik /Trenggalekpedia.com/Mukhlis/

Kualitas layar yang digunakan Realme 8 lebih bagus karena menggunakan layar Super Amoled screen 16.7 M dengan kerapatan piksel 411 PPI.

Pada Redmi Note 11 masih menggunakan layar Amoled Screen 16M dengan kerapatan yang digunakan 409 PPI.

Namun dalam perlindungan layar, Redmi Note 11 lebih unggul karena menggunakan Corning Gorilla Glass 3.

Fitur dalam kapasitas memori keduanya sama-sama memiliki RAM 4Gb, tetapi internal Realme 8 lebih besar dengan penyimpanan 128GB, daripada Redmi Note 11 yang hanya memiliki internal 64GB.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Laptop yang Ramah Untuk Dompet Mahasiswa, Harga 6 Jutaan Sudah SSD! Cek Selengkapnya

Ketika digunakan untuk foto, kamera Realme 8 bisa dibilang lebih unggul. Dibekali dengan kamera utama (belakang) 64 MP f/1.79 (Sudut Lebar), 8 MP f/2.25 (Ultra Lebar), 2 MP f/2.4 (Makro) dan 2 MP f/2.4 (Mono ) fokus otomatis.

Pada HP Android Redmi Note 11 dibekali kamera utama (belakang) 50 MP f/1.8 (Sudut Lebar), 8 MP f/2.2 (Ultra Lebar), 2 MP f/2.4 (Makro) dan 2 MP f/2.4 (Sensor Kedalaman) dengan fokus otomatis.

Pada sisi kamera depan Realme dibekali ukuran 16 MP f/2.45 (sudut lebar) dengan flash layar dan Redmi hanya dibekali 13 MP f/2.4 (Sudut Lebar).

Dalam Sistem operasinya, kedua memiliki chipset dan CPU yang berbeda. Redmi Note 11 menggunakan Qualcomm Snapdragon 680 dengan 2.4 GHz, Octa Core Processor dengan GPU Adreno 610.

Sedangkan Realme 8 memakai MediaTek Helio G95 dengan 2 GHz, Octa Core Processor dengan GPU Mali-G76 MC4.

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah