Suka Drama Kolosal? Ini 3 Daftar Serial yang Dapat Ditonton di Netflix yang Cocok Kalian Tonton Pada Ramadan

14 Maret 2024, 18:00 WIB
Suka Drama Kolosal? Ini 3 Daftar Serial yang Dapat Ditonton di Netflix yang Cocok Kalian Tonton Pada Ramadan //Netflix/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Kalian pecinta drama kolosal? Inilah 3 rekomendasi film Netflix drama kolosal yang cocok kalian tonton saat Ramadan 2024 ini.

Netflix adalah salah satu apliksi di mana kita bisa menonton film maupun serial yang tentunya dapat menjadi kegiatan untuk sekedar mengisi waktu luang maupun bersantai.

Pada bulan Ramadan ini, Netflix menjadi aplikasi yang juga banyak dinikmati untuk mengisi waktu luang bagi beberapa orang.

Tim Trenggalekpedia telah merangkum beberapa serial yang ada di Netflix yang tentunya dapat memanjakan para penontonnya.

Dan inilah 3 rekomendasi serial yang dapat ditonton di Netflix yang cocok kalian tonton pada Ramadan ini. Simak artikel berikut ini!

Baca Juga: Sinopsis Taxi Driver Season 2, Drama Korea yang Akan Tayang 17 Februari 2023

1. Peaky Blinders

Serial Peaky Blinders adalah sebuah drama kolosal mengenai keluarga mafia pada tahun 1919 di Brimingham, Inggris.

Serial ini berfokus pada sebuah kompotan yang menjahit silet ke dalam ujung top mereka, dan pemimpin mereka Tommy Shelby (Cillian Murphy), yang ambisius dan ingin memperluas kekuasaan.

Namun, kepemimpinannya terancam oleh kedatangan Inspektur Kepala Chester Campbell ke Brimingham.

Serial ini juga menyuguhkan pandangan bagaimana mafia pada era 1919 di Brimingham, Inggris itu bekerja.

Kejahatan, Perluasan wilayah, dan masih banyak lagi pengalaman yang akan disajikan kepada penonton.

Pengemasan masalah yang epik, alur cerita yang cepat berubah, akan menambah pengalaman penonton saat menonton serial ini.

Baca Juga: Link Nonton Series My Comic Boyfriend Episode 1-4, Dibintangi Hanggini hingga Arbani Yasiz

2. Stranger Things

Stranger Things adalah serial fiksi ilmiah, Fantasi, Horor yang berasal dari Amerika Serikat yang dibuat, ditulis, diarahkan, dan diproduksi oleh The Duffer Brothers.

Berlatar pada tahun 1980-an, di kota fiksi Hawkins, Indiana, Serial ini berfokus di sekitar banyak peristiwa supernatural yang terjadi di kota.

Khususnya hubungan mereka dengan realitas alternatif yang disebut "Upside Down".

Hal tersebut muncul akibat fasilitas eksperimen anak pemerintah Amerika Serikat. Pada saat ini, Serial ini sudah mempunya empat musim dengan total 34 episode.

3. Breaking Bad

Baca Juga: Link Nonton Drama China Lookism Eps 1-38 Sub Indo, Adaptasi Webtoon hingga Dibintangi Park Solomon

Serial ini bercerita tentang guru kimia di sebuah SMA di Albuquerque, New Mexico, bernama Walter White (Bryan Cranston).

Disebabkan oleh masalah keuangan, Walter White harus bekerja sampingan sebagai tukang cuci mobil. Suatu ketika, istri dari Walter tengah mengandung anak kedua mereka.

Bersamaan dengan itu, Walter didiagnosa mengidap kanker paru-paru stadium lanjut.

Demi keberlangsungan hidup keluarganya, dia pun memutuskan untuk memproduksi dan menjual metamfetamina.

Walter dibantu oleh seorang mantan muridnya dalam melancarkan aksi tersebut, yaitu Jesse Pinkman (Aaron Paul)

Serial ini dapat dinikmati di Netflix dan sekarang sudah pada musim ke lima dengan total 62 episode yang tersedia.

Itulah 3 Film yang bergenre drama kolosal yang cocok kalian tonton saat Ramadan 2024 ini.***

Editor: Dani Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler