Nama Asli atau Biodata 15 Pemain Anak Jalanan A New Beginning 2022: Ada Aditya Suryo dan Cakrawala Irawan

- 13 Februari 2022, 15:03 WIB
Anak Jalanan A New Beginning
Anak Jalanan A New Beginning /Anak Jalanan/Instagram
  1. Ollin diperankan Tasya Emilia

Tasya Emilia sudah membintangi beberapa FTV Suara Hati Istri. Artis cantik ini berusia 21 tahun dan namanya mulai dikenal luas sebagai seorang selebgram dan seleb TikTok.

  1. Mondy diperankan Aditya Suryo

Aditya Suryo pernah membintangi salah satu film horor bersama dengan artis cantik Rebbeca Tamara berjudul Arumi. Aditya mulai meroket karirnya setelah membintangi Cerita SMA dan sinetron Inayah.

  1. Gerry diperankan Cakrawala Irawan

Cakrawala Irawan pernah meraih prestasi bidang basket di tingkat International. Dia waktu itu meraih medali perunggu membela Timnas SEABA U- 16 di Banting Malaysia. Cakrawala dalam dunia hiburan dikenal dengan perannya di berbagai FTV.

  1. Leora diperankan Raifana Shazwani

Raifana Shazwani pernah ikut membintangi film pendek yang berjudul Satu Tubuh. Selain itu Raifana juga pernah mendapatkan kesempatan untuk berperan di sinetron Cinta Karena Cinta. Artis kelahiran 2001 ini juga memiliki bakat bermain drum.

  1. Roby diperankan Yanu Ramadhan

Yanu Ramadhan merupakan salah satu personil sekaligus penulis lagu band ternama Rockway. Yanu Ramadhan dalam dunia akting dikenal saat membintangi sinetron Anak Langit.

  1. Tomi Kribo diperankan Muhammad Reza

Muhammad Reza kerap berkesempatan membintangi produk iklan. Aktor muda yang masih berusia 19 tahun ini memiliki hobi naik motor tril dan mendaki gunung.

  1. Revalina Amara diperankan Ersya Aurelia

Ersya Aurelia ini dikenal lewat beberapa sinetron yang sukses dia bintangi diantaranya yakni Siapa Takut Jatuh Cinta, Cinta Anak Muda dan masih banyak lagi lainnya. Dia beberapa kali didapuk menjadi pemeran utama.

  1. Iyan diperankan Angga Putra

Angga Putra membintagi sinetron pertama yang berjudul Aku Anak Indonesia tahun 2015. Selain sinetron, dia juga aktif membintangi beberapa FTV.

  1. Benny Wijaya diperankan Dwi

Dwi A.P banyak dikenal dengan membintangi beberapa FTV, dia kerap mendapatkan peran antagonis. Dwi A.P mendapat sorotan ketika dirinya berperan di series Little Mom

  1. Tata diperankan Sasqia Putri

Sasqia Putri sukses dikenal publik karena kerap membintangi beberapa FTV. Diantaranya berjudul Neng Ojek Gemoy Gak Ngadi Ngadi dan Sumpah Cinta Itu Gak Buta.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah