Jalur Kedunggedeh-Lemahabang Akibat Banjir Jakarta, 6 Perjalanan KA Daop 7 Madiun Dibatalkan

- 22 Februari 2021, 12:32 WIB
Suasana saat petugas KAI Daop 1 Jakarta memperbaiki fondasi dan bantalan rel jalur  Kedunggedeh-Lemahabang.
Suasana saat petugas KAI Daop 1 Jakarta memperbaiki fondasi dan bantalan rel jalur Kedunggedeh-Lemahabang. /TRENGGALEKPEDIA.COM/Humas Daop 7 Madiun.

TRENGGALEKPEDIA.COM - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero Daop 1 Jakarta masih memperbaiki jalur antara Kedunggedeh-Lemahabang. Pasalnya, fondasi rel rusak akibat tergerus arus air saat banjir di Jakarta dan daerah sekitarnya beberapa waktu lalu.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, perbaikan dilakukan sejak Senin 22 Februari 2021, pagi. Bahkan, kondisi jalur dinilai tidak aman untuk dilalui KA.

Menurut Manager Humas Daop 7 Madiun, Ixfan Hendriwintoko, perjalanan KA yang melintas jalur Kedunggedeh-Lemahabang pada hari ini belum beroperasi.

Baca Juga: Episode Perdana 'Vincenzo' Dapat 8,7 Persen Rating Ponontot, Song Joong-ki: Saya Bisa Begadang

"KAI menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang terjadi," ujar Ixfan.

Saat ini, lanjutnya, petugas berupaya semaksimal mungkin supaya jalur KA antara Kedunggedeh-Lemahabang dapat segera dioperasikan kembali.

Baca Juga: Kematian Akibat Covid-19 di Amerika Serikat Hampir 500.000 Orang

Untuk mempercepat proses perbaikan, lanjutnya, KAI menurunkan alat berat berupa mesin Profile Ballast Regulator yang berfungsi untuk mengembalikan fondasi jalur KA seperti semula.

Akibatnya, 6 perjalanan KA keberangkatan 22 Februari 2021 yang melintas di wilayah Daop 7 Madiun, dengan rute dari maupun menuju Jakarta dan sekitarnya dibatalkan.

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x