Doa Ziarah Kubur Orang Tua, Ini Link Download Format PDF

25 Februari 2022, 14:09 WIB
Doa Ziarah Kubur Orang Tua, Ini Link Download Format PDF. /Pixabay/Siamildesain/

TRENGGALEKPDIA.COM - Inilah bacaan doa ziarah kubur orang tua, Anda dapat mengakses link download format PDF di akhir artikel ini.

Dahulu memang Rasulullah SAW pada masa tertentu sempat melarang Umat Muslim untuk melakukan ziarah kubur.

Namun larangan tersebut dicabut melalui sabdanya yang diriwayatkan oleh Imam Muslim yang berbunyi," Dahulu saya melarang kalian ziarah kubur, sekarang berziarahlah."

Tidak hanya memperbolehkan ziarah kubur, bahkan Rasulullah SAW menyampaikan ada banyak manfaat yang  bisa didapatkan oleh Umat Muslim ketika melakukan ziarah kubur.

Di antaranya adalah dapat melunakkan hati dan mengingat adanya kehidupan setelah Kematian. Sehingga orientasi kehidupan umat muslim tidak hanya untuk mengejar perkara dunia saja.

Baca Juga: Hari Ini, Jumat Terakhir di Bulan Rajab 1443/2022, Amalkan Doa Ini Agar Rezeki Mengalir Sepanjang Tahun

Diperbolehkannya ziarah kubur tidak hanya diketahui dari sabda Rasulullah. Namun juga kebiasaan ziarah yang dilakukan Nabi Muhammad ke Makam Ahli Baqi'.

Berdasarkan Hadits-hadits di atas, Imam Ghazali dalam kitabnya yang berjudul Ihya Ulumuddin menyampaikan ziarah Kubur tidak hanya diijinkan, namun  dianjurkan untuk dikerjakan.

Adab Ziarah Kubur

Ketika melakukan ziarah kubur umat muslim harus menjaga adab dan perilaku yang baik. Di antara adab yang harus dilakukan adalah :

1. Meluruskan Niat

Luruskan niat dan hati sebelum melakukan ziarah kubur. Ziarah kubur tujuan utamanya mendoakan kubur mendapatkan tempat dan posisi terbaik di hadapan Allah.

Tujuan lainnya untuk mengingat kita nantinya akan menyusul mereka. Hindari niat-niat meminta-minta kepada ahli kubur.

2. Mensucikan diri

Sebelum ziarah kubur, hendaknya sudah suci dari najis dan hadats.

3. Mengucapkan salam ketika masuk ke area makam.

اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ أَهْلَ الدِّيَارِ مِنَ الْمُؤْمِنِيْنَ وَ الْمُسْلِمِيْنَ، وَإِنَّا إِنْ شَاءَاللَّهُ بِكُمْ لَا حِقُوْ نَ، نَسْأَلُ اللَّهَ لَنَاوَلَكُمُ الْعَافِيَةَ

(Assalamu'alaikum ahlad-diyar minal-mu'minina wal-muslimat, wa inna insya Allahu bikum laa hiqun)

Artinya : semoga doa keselamatan terlimpah kepadamu penghuni kubur dari golongan orang-orang beriman dan Islam. Insya Allah kami akan beserta kalian, kami meminta doa keselamatan kepada Allah untuk kami dan untuk kamu.

4. Ketika menuju ke makam yang ditujukan hindari melangkahi makam-makam yang lain.

5. Ketika sampai di kubur yang dituju, hendaknya duduk dengan baik, menghadap ke kiblat dekat bagian kepala ahli kubur.

6. Ketika ziarah kubur kirim doa kepada ahli kubur, bisa disertai dengan bacaan yassin. Untuk bacaan ketika ziarah kami sertakan di akhir tulisan.

7. Selama ziarah hindari perbuatan yang tidak baik, seperti berbicara kotor, merusak makam, dan lain sebagainya.

Bacaan Lengkap Ketika Ziarah Kubur

Seperti kami jelaskan di atas di antara tujuan ziarah kubur kirim doa kepada mayit agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah.

Link Download Bacaan Doa Ziarah Kubur PDF: KLIK DI SINI

Demikian  penjelasan mengenai  bacaan doa ziarah kubur orang tua yang sudah meninggal dunia.***

Editor: Rendi Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler