Tidak Hanya Partai Demokrat, 6 Partai Ini Juga Pernah Mengalami Konflik Internal Berujung KLB

- 7 Maret 2021, 15:43 WIB
Ilustrasi Partai Demokrat terbelah
Ilustrasi Partai Demokrat terbelah /Ahyar/Arahkata

Perpecahan di internal PDI semakin kompleks setelah sebulan kemudian pendukung Suryadi menyerbu kantor pusat PDI. Di mana pada 27 Juli 1996 kantor tersebut masih diduduki oleh pendukung Megawati.

2. Partai Golkar

Sejak era reformasi, partai berlambang pohon beringin tersebut sudah berkali-kali mengalami konflik internal.

Pada tahu 1998, dua partai politik baru telah muncul pasca Munas, yaitu Partai Keadilan dan Persatuan (kini PKPI) dan Partai Karya Peduli Bangsa.

Baca Juga: Pembaruan Sistem CAT BKN  CPNS 2021 Berbasis Online di Masa Pandemi, Ini Prosedur untuk Peserta

Tidak hanya sampai di situ, pasca Munas partai Golkar 2004, dua partai politik juga terbentuk, yaitu Partai Hanura yang dibentuk oleh Wiranto dan Partai Gerindra bentukan Prabowo Subianto.

3. PKB

Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang waktu itu menjabat Ketua Umum Dewan Tanfidz PKB sedang berseteru dengan Gus Dur yang menjabat sebagai Dewan Syuro PKB, peristiwa tersebut terjadi pada 2007-2008.

Dalam rapat pleno yang dilakukan oleh Dewan Syuro dan Dewan Tanfidz PKB, Gus Dur akhirnya memecat Cak Imin sebagai Ketua Umum PKB.

Baca Juga: Kisruh KLB dan Ketum Demokrat, Fahri Hamzah: Rakyat Diurus Siapa?

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah