Tanggal 28 September Memperingati Hari Apa? Kontra Malaysia, Indonesia Jadi Anggota PBB untuk Kedua Kalinya

- 28 September 2021, 07:08 WIB
Hari ini, 28 September 2021 pada tahun 1966 Indonesia kembali menjadi anggota PBB untuk kedua kalinya
Hari ini, 28 September 2021 pada tahun 1966 Indonesia kembali menjadi anggota PBB untuk kedua kalinya /padrinan/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Hari ini, 28 September 2021 bertepatan dengan diterimanya kembali Indonesia sebagai anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Indonesia kembali menjadi anggota PBB untuk kedua kalinya tepat hari ini, 28 September pada tahun 1966.

Pada awalnya, Indonesia diakui menjadi anggota PBB 16 tahun sebelumnya yakni pada 28 September 1950.

Saat itu, Indonesia resmi menjadi anggota PBB dengan suara bulat dari negara lainnya yang sudah terlebih dahulu menjadi anggota PBB.

Indonesia menjadi anggota ke-60 PBB dan hubungan sudah terjalin bahkan sebelum Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada tahun 1945.

Baca Juga: Tanggal 28 September Memperingati Hari Apa? Berikut Weton Paling Beruntung di Tahun 2021 Menurut Primbon Jawa

Sebagai salah satu anggota PBB, Indonesia turut menyelesaikan beberapa sengketa, salah satunya sengketa Irian Jaya dengan Belanda.

Saat itu, Indonesia mengajukan penyelesaian permasalahan tersebut ke PBB pada tahun 1954. Bahkan, langkah ini juga didukung oleh Konferensi Asia Afrika pada April 1955.

Namun, ada hal yang membuat Indonesia mengundurkan diri sebagai anggota PBB.

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah