Prediksi hingga Link Streaming Wales vs Swiss Grup A Euro 2020: Formasi dan Pemain

12 Juni 2021, 14:43 WIB
Berikut prediksi Wales vs Swiss di Grup A Euro 2021 Sabtu, 12 Juni 2021 di Stadion Olimpiade Baku, adu kuat Gareth Bale dan Xherdan Shaqiri. Kemungkinan kedua negara ini akan menggunakan formasi yang sama yaitu 3-4-3. /Kolase foto Twitter/@GarethBale11/@XS_11official/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Pertandingan antar kesebalasan negara di Euro 2020 tentu sangat ditunggu-tunggu penggemar sepak bola.

Selain itu, perhelatan Euro 2020 juga sempat tertunda akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Penyisihan Group Piala Euro 2020

Laga perdana Euro 2020 menampilkan Italia vs Turki, Sabtu, 12 Juni 2021 pukul 02.00 WIB.

Dari pertandingan ini, Italia meraih kemanangan atas Turki dengan skor akhir 3-0.

Sementara itu, pada pertandingan kedua Grup A akan mempertemukan Wales dan Swiss.

Keduanya akan bentrok di Baku Olimpic Stadium, Azerbaijan, Selasa, 12 Juni 2021.

Sebagai informasi, pada Euro 2016 di Prancis, Wales mengejutkan dengan tampil di babak semifinal.

Saat itu, nama-nama seperti Gareth Bale, Aaron Ramsey, dan Joe Allen merupakan bagian dari tim yang berjuluk The Dragons.

Dalam perjalanannya di Euro 2020, Wales sudah mengalahkan banyak negara dengan peringkat yang saama selama setahun terakhir, termasuk UEFA Nations League.

Selain membagas prediksi Wales vs Swiss, dalam artikel ini juga ada Link Live Streaming antara Wales vs Swiss.

Baca Juga: Prediksi Skor Brasil vs Venezuela di Copa Amerika Senin 14 Juni 2021, Brasil Lebih Diunggulkan

Sementara itu, berbeda dengan Wales, untuk pencapaian Swiss di Euro 2016 hanya berada di fase grup.

Namun, Swiss tahun ini memiliki sejumlah pemmain berbakat jika dibandingkan tahun 2016 lalu.

Untuk prediksi Wales vs Swiss, kemungkinan kedua tim akan memakai formasi yang sama, yakni 3-4-3.

Sepertinya, Wales akan mengandalkan Neco Williams dan Connor Roberts yang berada di posisi bek sayap.

Sedangkan Ramsey yang sebelumnya tidak terlalu banyak memiliki waktu bermain, bisa jadi akan dicadangkan.

Untuk striker Kiefer Moore, kemungkinan juga akan dicadangkan.

Di sisi lain, Swiss akan mengandalkan Mario Gavranovic yang mencetak hattrick saat pertandingan uji coba melawan Liechtenstein.

Nama Granit Xhaka dan Xherdan Shaqiri nampaknya akan menjadi pilihan di lini tengah.

Keduanya akan didukung oleh Denis Zakaria dan Remo Freuler di posisi tengah lainnya.

Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.

Wales (3-4-3): Ward; Mepham, Rodon, Davies; Roberts, Allen, Ampadu, Williams; Bale, Wilson, James

Swiss (3-4-3): Sommer; Elvedi, Akanji, Schar; Mbabu, Xhaka, Freuler, Rodriguez; Shaqiri; Gavranovic, Seferovic

Pertandingan antara Wales vs Swiss dapat disaksikan di Mola Tv mulai pukul 20.00 WIB.

Untuk live streaming Wales vs Swiss KLIK DI SINI.

*Perhatian: Setiap penyedia layanan streaming mempunyai kewenangan dan peraturan yang harus ditaati.***

Editor: Okpriabdhu Mahtinu

Sumber: Sportmole

Tags

Terkini

Terpopuler