Mulai 1 Oktober 2021, Catat 18 Saluran TV Disney yang Tidak Tayang di Indonesia, Ada Fox Movies dan Star Sport

- 30 September 2021, 15:31 WIB
Ilustrasi layanan tv Fox Channel akan ditutup Disney besok, 1 Oktober 2021
Ilustrasi layanan tv Fox Channel akan ditutup Disney besok, 1 Oktober 2021 /Tangkapan layar/Fox Channel

TRENGGALEKPEDIA.COM - Simak 18 Saluran TV Disney yang Tidak Ditayangkan Lagi di Indonesia, besok, 1 Oktober 2021.

Para penggemar tayangan Channel TV Disney di Indonesia siap-siap gigit jari. 

Mulai besok, 1 Oktober 2021 Disney secara resmi menutup siaran dari sebanyak 18 channel tv dan saluran tayangan berbayar miliknya. 

Penutupan 18 saluran TV Disney ini diperuntukkan bagi para pelanggannya yang berada di kawasan Asia Tenggara, Hongkong, termasuk juga Indonesia. 

Dikutip laman berita Variety, pihaknya mengumumkan penutupan 18 saluran TV itu dalam rangka upaya bisnis perusahaan yang bergeser untuk lebih fokus kepada pelayanan streaming melalui Disney+.

"Disney+ terus bertumbuh secara internasional dan memberikan dampak pada saluran TV tradisional, maka 18 saluran TV Disney akan dihentikan untuk wilayah Asia Tenggara, termasuk Hong Kong dan Singapore, per 1 Oktober 2021," tulis juru bicara perusahaan dikutip pada Kamis, 30 September 2021.

Baca Juga: Biodata Noze Wayb, Dancer Kai EXO Sedang Banjir Tawaran Iklan Setelah Tersingkir dari Street Women Fighter

Menurut juru bicara perusahaan Disney, meski belum menjangkau seluruh Asia tenggara, Disney + sudah disambut baik, termasuk pada saat peluncuran layanan Disney Plus Hot Star di Indonesia sejak bulan September 2021.

"Hal ini sebagai upaya perusahaan The Walt Disney Company untuk menggeser model bisnis dan meningkatkan layanan TV streaming di kawasan Asia Tenggara sesuai kebutuhan bisnis di masa depan," imbuh juru bicara perusahaan dikutip dari laman Variety. 

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: variety.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah