Bikin Netizen Merinding sampai Ketakutan, Simak Penjelasan Soal Filter AI Green Screen yang Viral di TikTok

- 22 Agustus 2022, 10:05 WIB
Cara pakai filter AI Green Screen yang viral di TikTok
Cara pakai filter AI Green Screen yang viral di TikTok /TikTok

TRENGGALEKPEDIA.COM – Treng filter AI Green Screen kini sedang viral di aplikasi sosial media TikTok dan banyak dipakai oleh netizen.

Tak pelak, netizen yang memakai trend viral filter AI Green Screen ini pun mengaku ada yang merasa merinding hingga ketakutan.

Diketahui sejak filter AI Green Screen ini menjadi viral, pada (22/8/2022) telah ada sekitar 631 ribu video yang menggunakan filter ini.

Baca Juga: Buat Perasaan Campur Aduk, Inilah Kisah Kerusuhan Mako Brimob yang Jadi Inspirasi Film Sayap Sayap Patah

AI Green Screen merupakan kecerdasan buatan layar hijau. Di mana di dalam efek yang sedang menjadi trend ini Anda dapat melihat sebuah lukisan abstrak dari nama yang Anda ketik pada prompt teks.

Usut punya usut, filter AI Green Screen yang sekarang sedang jadi trend ini pertama kali diviralkan oleh akun TikTok @dripbid.

Rupanya tak sedikit dari warganet yang merasa merinding atau bahkan ketakutan saat menggunakan filter ini.

Hal tersebut diduga lantaran beberada di antara warganet ada yang mengetik nama anggota keluarga yang meninggal atau tanggal kematian seseorang.

Dan alhasil setelah memasukkan hal tersebut, yang keluar adalah gambar abstrak yang mereka anggap berhubungan dengan hal yang mereka ketik itu.

Halaman:

Editor: Bella Ayu Kurnia Putri

Sumber: Trenggalekpedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah