Plot Twist Drama Vincenzo Episode 4, Jang Joon Woo Ternyata Bos Babel Group

1 Maret 2021, 18:23 WIB
Sinopsis Vincenzo episode 4 /Soompi/

TRENGGALEKPEDIA.COM – Drama Korea berjudul Vincenzo semakin seru untuk ditonton, selain itu ada beberapa alur cerita yang tidak bisa ditebak. Tidak hanya itu, satu per satu karakter asli karakter di drakor ini semakin terkuak.

Pada episode sebelumnya, Hong Yu Chan dan Vincenzo sedang minum disebuah kedai. Namun, secara tiba-tiba ada sebuah truk yang menabrak kedai tersebut.

Baca Juga: 5 Alasan Drama Korea 'Mouse' Harus Ditonton, Salah Satunya Alur Cerita yang Bikin Berdebar

Kecelakaan tersebut rupamnya patut dicurigai di dalangi oleh Babel Group. Karena sebelumnya, Pengacara Hong Yu Chan sedang menyelidik tentang dugaan Babel Farmasi yang memproduksi obat mengandung narkotika.

Baca Juga: Tayang 4 Maret 2021, Inilah Daftar Pemain Drama 'Mouse', Ini Peran Lee Seung Gi

Kondisi Pengacara Hong dan Vicenzo yang ditabrak oleh truk tersebut bersimbah darah dan tergeletak di jalan raya.

Setelah itu, Hong Yu Chan dan Vincenzo dibawa ke rumah sakit, namun nahas pengacara Hong rupanya tidak bisa diselamatkan. Sedangkan Vincenzo Cassano mengalami koma dan dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Sinopsis Drama Vicenzo Episode 3 Malam Ini: Bagaimana Nasib Penghuni Geumga Plaza?

Kurang lebih setelah dirawat di rumah sakit selama sepuluh hari, akhirnya Vincenzo sadar dari komanya. Yang menarik, Vincenzo yang diperankan oleh Song Joong Ki siuman tatkala Hong Cha Young menjenguknya.

Baca Juga: Comeback, Lee Sueng Gi Perankan Karakter Polisi di Drama Berjudul 'Mouse'

Saat itu, Hong Cha Young meminta agar Vincenzo segera sadar dari komanya dan membayar uang perawatan rumah sakitnya. Selain itu, Hong Cha Young rupanya juga curiga bahwa kecelakaan yang menewaskan ayahnya yaitu Hong Yu Chan adalah telah diatur.

Kemudian, Vincenzo dan Hong Cha Young mulai melakukan penyelidikan bersama untuk mengungkap keterlibatan Babel Group dalang kecelakaan yang menewaskan pengacara Hong Yu Chan.

Baca Juga: Vicenzo, Drama Korea Terbaru Song Joong Ki Pasca Cerai dari Song He Kyo

Vincenzo menceritakan tentang pengacara yang pernah bekerja untuk mafia di Italia dan memutuskan kembali ke Korea karena misi penting. Yakni mengambil emas yang tersimpan di bawah gedung Geumga Plaza dan memberanatas kejahatan di Korea.

Setelah itu, Vincenzo rupanya mempunyai rencana untuk melakukan aksi balas dendam terhadap Babel Group. Ia menyewa beberapa orang untuk menyemprotkan cairan yang mudah terbakar di gedung milik Babel Group.

Baca Juga: Sinopsis Drakor Vicenzo Episode 4, Tayang Malam Ini : Vicenzo dan Hong Yu Chan Ditabrak, Ini Dalangnya

Boom! Vincenzo menyalakan korek api dan langsung menyambar cairan tersebut. Dan akhirnya gedung milik Babel Group tersebut dilahap si jago merah.

Tidak hanya itu, dalam episode keempatnya ini ada yang menarik perhatian. Yakni bos dari Babel Group sudah mulai ketahuan.

DaebakBaca Juga: Daebak, Vincenzo Pecahkan Rekor Sepanjang Sejarah!

Ia adalah Jang Joon Woo, yang diperankan oleh Ok Taecyeon. Dalam tiga episode sebelumnuya, Joon Woo adalah seorang anak magang di firma hukum Woosang dan menjadi bawahan dari Hong Cha Young.

Rupanya, itu hanya kamuflase dari Bos Babel Group Jang Joon Woo untuk lebih dekat dengan musuhnya.

Baca Juga: Pecah! Ini Dia Preview Vicenzo Episode 3 yang Cetak Rating 8,1 Persen

Drama Vincenzo ini direncanakan akan ditayangkan sebanyak 20 episode, serta memiliki genre kriminal dan komedi.

Sementara itu, lagi-lagi drama Vincenzo ini mencetak rekor rating tertinggi. Yang mampu menyentuh dua digit rating sebesar 10,2 persen dengan rating tertinggi yang dicapai 11,5 persen.
Dan rating tersebut tertinggi sejak penanyangan perdana pada 20 Februari 2021 lalu.

Baca Juga: Tayang 4 Maret 2021, Inilah Daftar Pemain Drama 'Mouse', Ini Peran Lee Seung Gi

Bagaimana kelanjutan dari drama Korea Vincenzo ini ? semakin untuk dinantikan setiap minggunya. Jangan lewatkan Vincenzo yang tayang setiap Sabtu dan Minggu, yang tayang di tvN dan Netflix pukul 19.00 WIB.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: tvN

Tags

Terkini

Terpopuler