Jihyo Twice Mengaku Menyesal Melakukan Operasi Lasik 'Mata Saya Kering'

5 Juni 2021, 20:32 WIB
Jihyo Twice Mengaku Menyesal Melakukan Operasi Lasik /Instagram/Twicetagram

TRENGGALEKPEDIA.COM - Memkiliki mata tidak normal adalah sebuah gangguan untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Untuk mengatasi gangguan pengelihatan seperti rabun dekat, rabun jauh biasanya seseorang membutuhkan alat bantu kacamata untuk dapat melihat.

Namun, tak sedikit orang juga melakukan operasi lasik untuk mendapatkan pengelihatan secara normal tanpa bantuan kacamata.

Operasi lasik juga sering digunakan oleh para idol Korea Selatan yang memang memiliki gangguan pengelihatan.

Tentunya, memiliki mata yang kurang sehat akan mengganggu aktivitas para idol saat di atas panggung.

Salah satu idol girlgrup ternama yang melakukan operasi lasik adalah Jihyo Twice.

Dalam siaran langsungnya akhir ini, Jihyo bersama anggota Twice lainnya mengangkat topik tentang Laser Eye Surgery.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, Minggu 6 Juni 2021: Libra, Sagitarius, Scorpio, Pasangan Ideal Menantimu

Bahkan, Jihyo sendiri mengungkapkan menyesal setelah melakukan operasi lasik.

Karena mengalaminya sendiri bagaimana operasi lasik itu, Jihyo tidak menyarankan seseorang untuk melakukan operasi tersebut.

Karena Jihyo merasa matanya menjadi kering setelah mendapatkan operasi lasik.

“Saya bisa merasakan efeknya karena mata saya menjadi kering setelah menjalani operasi lasik.saya merekomendasikannya dahulu, tapi untuk sekarang tidak. Terlalu keriung,” ungkap Jihyo.

Menanggapi hal tersebut, Nayeon pun mengungkapkan jika dirinya berencana melakukan opersi alsik di masa depan. “Saya ingin menjalani operasi nanti,” ujar Nayeon.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Minggu 6 Juni 2021: Cancer, Leo, Virgo, Bicaralah dari Hati ke Hati

Pernyataan Nayeon pun ditimpali oleh Sana, dengan jawaban yang sama bahwa dirinya juga ingin melakukan operasi tersebut. “Saya berencana untuk emndapatkannya tahun ini,” terang Sana.

Namun, Nayeon yang sudah merasakan operasi terlebih dahulu lagi-lagi tidak merekomendasikan hal itu.

Nayeon kemudian teringat bahaya lain yang pernah ia dengar dari operasi lasik adalah tidak dapat melihat sinar matahari.

“Ini kasus per kasus, tetapi beberapa tidak menyukai oeprasi itu. Mereka tidak bisa melihat sinart matahari,” ucap Nayeon.

Jihyo pun merasakannya, karena mulai berjuang melihat sinar matahari setelah operasi.

“Sangat sulit untuk melihat itu. Sangat sulit bagikut untuk itu,” imbuh Jihyo.

Bagaimana setelah mendengar pernyataan Jihyo? apakah Anda masih akan tetap melakukan operasi lasik?***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler