Air Terjun Suwono, Tempat Wisata Eksotis dan Murah Ngawi di Lereng Gunung Lawu, Ini Alamat hingga Harga Tiket

- 24 April 2024, 13:00 WIB
Air terjun Suwono Ngawi
Air terjun Suwono Ngawi /Ngawikab.id

TrenggalekPedia – Air Terjun Suwono adalah tempat wisata eksotis yang ada di Kabupaten Ngawi. Destinasi wisata alam tersebut menawarkan keindahan aliran air terjun yang sangat menawan.

Di mana air terjun ini berada di sekitar area wisata Suwono Indah Park yang terletak di sekitar lereng Gunung Lawu. Air Terjun Suwono diketahui memiliki aliran air yang tidak terlalu deras dengan ketinggian kurang lebih 20-30 meter.

Lingkungan alam yang begitu asri ditambah dengan sejuknya udara khas pegunungan, akan membuat kalian betah untuk berlama-lama singgah di kawasan wisata tersebut.

Objek wisata ini sangatlah cocok untuk kalian kunjungi dengan mengajak keluarga, sahabat dekat, maupun pasangan untuk menghabiskan waktu liburan bersama.

Baca Juga: Telaga Sarangan, Tempat Wisata Indah dan Hits yang Ada di Magetan, Ini Harga Tiket dan Alamat

Rimbunnya pepohonan hijau dipadukan dengan deretan bebatuan alam yang sangatlah cantik, akan menambah kesan menyenangkan ketika kalian tengah singgah di tempat wisata murah satu ini.

Alamat Air Terjun Suwono

Destinasi wisata alam tersebut memiliki alamat di Desa Hargomulyo, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur.

Diketahui bahwa Air Terjun Suwono ini mempunyai jarak kurang lebih 38 Km dari Alun-Alun Kabupaten Ngawi, dengan waktu tempuh yang diperlukan kurang lebih 1 jam berkendaraan.

Bagi para pengunjung yng ingin pergi berlibur ke tempat wisata murah ini, dihimbau untuk menggunakan kendaraan pribadi seperti motor, hal tersebut dikarenakan objek wisata ini memiliki akses rute perjalanan yang cukup sempit.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x