UPDATE Ranking FIFA, Timnas Indonesia Perlahan Naik Peringkat Selama Piala AFF Suzuki Cup 2020

- 27 Desember 2021, 10:21 WIB
UPDATE Ranking FIFA, Timnas Indonesia Perlahan Naik Peringkat Selama Piala AFF Suzuki Cup 2020
UPDATE Ranking FIFA, Timnas Indonesia Perlahan Naik Peringkat Selama Piala AFF Suzuki Cup 2020 /Instagram @pssi

Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan lima kali menang dan sekali imbang dengan total 6 kali pertandingan.

Sejak laga pembuka, Indonesia langsung meraih kemenangan atas Kamboja dengan skor 4-2. Laga berikutnya, garuda muda dengan mudah melibas Laos skor 5-1.

Hal tersebut membuktikan jika persiapan matang yang dijalani Evan Dimas dan kawan-kawan, membuahkan hasil.

Namun, garuda muda harus menghentikan pesta golnya di gawang Vietnam. Indonesia harus puas berakhir imbang saat melawan Vietnam.

Sebab itu, posisi Indonesia perlu perjuangan untuk mengunci tiket lolos ke semifinal AFF Suzuki Cup 2020.

Pertandingan hidup dan mati bagi timnas Indonesia saat bertemu Malaysia. Meski sempat tertingal, pasukan Shin Tae Yong mampu bangkit untuk membalas Harimau Malaya.

Indonesia melibas Malaysia dengan skor akhir 4-1, sekaligus memastikan tiket ke semifinal AFF Suzuki Cup 2020.

Pada babak semifinal, Indonesia bertemu tim grup A yang cukup kuat. Berada di atas peringkat Indonesia, Timnas Singapura merasa percaya diri untuk mengalahkan Indonesia.

Siapa sangka, tim yang dijuluki FIFA sebagai tim paling berkembang di Asia, memperlihatkan penampilan cerdik meski harus sedikit dramatis.

Indonesia lolos ke babak final setelah berhasil mengalahkan Singapura dengan agrerat skor 5-3.

Halaman:

Editor: Okpriabdhu Mahtinu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah